Gamer Merapat, Begini Cara Baterai Ponsel Tahan Seharian saat Main Game

Baca Juga

MATA INDNESIA, JAKARTA – Batarei cepat lowbat atau habis biasanya menjadi kendala para gamer. Sebab, hal tersebut bisa mengganggu konsentrasi dan strategi saat bermain. Sebagai seorang gamer, kalian pasti pernah mengalami kejadian tak mengenakan seperti ini.

Tentu sangat menjengkalkan, bukan? Apalagi jika kamu mainnya bareng teman-teman. Pasti ganggu banget. Meski saat ini rata-rata smartphone keluaran terbaru sudah dibekali dengan kapasitas baterai yang cukup besar, namun pasti ada di antara kalian yang masih menggunakan smartphone dengan daya beterai yang pas-pasan.

Kalau sering mengalami hal tersebut, maka kamu memperlukan tips dan cara untuk menghemat baterai ponselmu saat main game. Agar konsumsi daya bateraimu bisa lebih hemat dan awet, yuk simak cara berikut ini!

  1. Ubah Setting Game ke Mode Low

Hal pertama yang bisa kamu lakukan untuk menghemat baterai ponselmu saat main game ialah mengubah settingan game ke mode low. Hal ini dirasa mampu mengawetkan daya bateraimu loh!

Sebab, kualitas gambar pada game yang kamu mainkan tentu tak sebagus biasanya. Meski begitu, hal tersebut tak mengurangi keseruan bermainmu kok. Dengan demikian, baterai ponselmu bisa lebih awet dan tahan lebih lama.

2. Aktifkan Mode Penghemat Baterai

Cara selanjutnya ialah mengaktifkan mode penghemat baterai di ponselmu. Fitur ini sudah tersedia di banyak smartphone, terutama smartphone dengan basis sistem operasi Android semua merek.

Mengaktifkan mode batery safe, dirasa bisa membantu mengirit daya ponselmu saat bermain game. Meski tak membantu terlalu banyak, melakukan hal itu setidaknya bisa membuat daya hidup ponselmu sedikit lebih lama.

3. Tutup Aplikasi Lain

Baterai ponselmu cepat habis saat bermain game bisa jadi karena kamu tak menutup aplikasi lain yang juga ikut berjalan. Aplikasi tersebut meliputi Messanger hingga Spotify.

Untuk pengguna iPhone sebenarnya tips ini tidak begitu penting, karena untuk ponsel iPhone merancang aplikasi yang jika tidak ditutup, tidak akan bekerja dengan normal.

Namun untuk pengguna smartphone dengan sistem operasi Android, aplikasi yang terbuka dan tak digunakan hal ini sedikit banyak berpengaruh terhadap performa ponsel kalian.

4. Turunkan Tingkat Kecerahan Layar

Bermain game di ponsel dengan gambar HD dan layar yang terang memang mengesankan. Namun, hal itu bisa makin membuat bateraimu boros loh!

Ada baiknya kamu menurunkan tingkat kecerahan layar atau kontras saat sedang bermain game. Sebab, usaha itu bisa membantumu menghemat daya baterai jauh lebih irit. Gak cuma itu, menurunkan tingkat kecerahan layar juga bisa membantu ponselmu jadi tak mudah panas.

5. Mematikan Mode Getar

Satu lagi hal yang bisa dilakukan saat sedang main game dan ingin menghemat daya baterai ialah mematikan mode getar pada ponsel. Hal tersebut dinilai cukup ampuh membuat daya baterai ponsel lebih hemat dan awet.

Ketika kalian bermain game, namun masih tetap ingin mengaktifkan mode telepon, ada baiknya untuk menonaktifkan mode getaran ketika ada notifikasi atau panggilan masuk dan menggantinya dengan mode silent. Dengan begitu, nada dering panggilan dan notifikasi serta vibrasi atau getaran akan nonaktif dengan sendirinya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Pastikan Langkah Hukum Tegas Terhadap OPM Pelaku Kekerasan

Jayapura - Pemerintah, melalui TNI dan Polri, menegaskan komitmennya untuk mengambil tindakan hukum yang tegas terhadap pelaku kekerasan yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini