6 Manfaat Sehatnya Makan Coklat Murni

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Coklat terbuat dari biji pohon kokoa. Cokelat juga bisa diolah dengan berbagai macam makanan dan minuman.

Karena coklat merupakan salah satu sumber antioksidan terbaik. Bahkan sebuah studi membuktikan, coklat murni dapat meningkatkan kesehatan dan menurunkan risiko penyakit jantung lho.

Namun tahukah kalian bahwa coklat memiliki manfaat lain untuk tubuh kita? Berikut enam manfaat sehatnya makan coklat murni yang dilansir dari Healthline.

Manfaat Makan Coklat

1. Kaya akan nutrisi

Coklat murni bisa dikatakan bergizi jika memiliki kandungan kokoa tinggi. Karena ini mengandung serat larut dalam jumlah yang layak dan kaya akan nutrisi mineral.

Selain itu juga coklat murni mengandung stimulan seperti kafein dan teobromin. Namun jumlah kandungan kafein dalam coklat sangat sedikit, berbeda dengan kopi.

Coklat murni paling baik dikonsumsi dalam jumlah sedang.

2. Memiliki antioksidan yang kuat

Terdapat senyawa organik yang aktif secara biologis yang berfungsi sebagai antioksidan dalam coklat murni. Senyawa organik tersebut termasuk polifenol, flavanol, katekin, dan lainnya.

Bahkan sebuah studi menunjukkan, kokoa dan cokelat murni memiliki lebih banyak antioksidan, polifenol, dan flavanol daripada buah lain yang telah diuji.

3. Dapat meningkatkan aliran darah dan menurunkan tekanan darah

Dalam sebuah penelitian menunjukkan bahwa kokoa dan coklat murni dapat meningkatkan aliran darah dan menurunkan tekanan darah. Meskipun efeknya ringan.

Namun dalam penelitian tersebut membuktikan ada orang dengan tekanan darah tinggi memakan coklat murni dan tidak menunjukkan efek. Jadi konsumsilah dengan sedikit garam.

Di samping itu, masih perlu kajian mendalam mengenai coklat murni ini.

4. Dapat mengurangi risiko penyakit jantung

Konsumsi dalam jangka panjang akan menyebabkan lebih sedikit kolesterol. Sehingga bisa menurunkan risiko penyakit jantung.

Namun ini masih bersifat observasional. Jadi belum diketahui pasti coklat benar-benar bisa mengurangi risiko penyakit jantung atau tidak.

5. Dapat melindungi kulit dari sinar matahari

Ternyata senyawa bioaktif dalam coklat murni juga bagus untuk kulit lho. Flavanol dalam coklat tersebut bisa melindungi dari kerusakan kulit akibat terpapar sinar matahari. Coklat akan meningkatkan aliran darah ke kulit dan meningkatkan kepadatan serta hidrasi kulit.

6. Dapat meningkatkan fungsi otak

Menurut penelitian, mengonsumsi kakao flavanol tinggi selama lima hari dapat meningkatkan aliran darah ke otak. Inilah alasan utama mengapa kokoa dapat meningkatkan fungsi otak dalam jangka pendek. Karena adanya kandungan kafein dan tobromine.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini