Kru Buat Nuansa Bali di Australia untuk Syuting Film ‘Ticket To Paradise’

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Film baru Julia Roberts ‘Ticket To Paradise’ diketahui mengambil latar tempat di Bali. Namun ternyata syutingnya tidak benar-benar di Bali, lho!

Dilaporkan film ini syuting di Whitsunday dan Hamilton Island, Autralia. Hal ini dikarenakan adanya pembatasan terkait situasi Covid-19.

“Planning mereka untuk ‘TICKET TO PARADISE’ memang syutingnya di Bali. Tapi karena situasi Covid harus syuting di Australia,” kata aktor Maxime Bouttier.

Selain itu jadwal pemainnya juga diketahui padat. Sehingga kru film mengakali lokasi syuting dengan mengubah seperti Bali.

Bahkan tim kru menghadirkan orang Indonesia asli dalam proses syutingnya. Termasuk riset terkait aspek budaya.

“Skenario ‘TICKET TO PARADISE’ sudah ditulis sebelum Covid dengan rencana syuting 2020. Sampai akhirnya bisa produksi, mereka gak bisa mundur lagi karena sudah mundur beberapa tahun. Jadwal George dan Julia cukup padat,” lanjutnya.

Sementara itu, film ini sudah dirilis di Australia pada 15 September 2022. Namun masih belum diketahui jadwal tayang di bioskop Indonesia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

PKL Teras Malioboro 2: Suara Ketidakadilan di Tengah Penataan Kawasan

Mata Indonesia, Yogyakarta – Sejak relokasi Pedagang Kaki Lima (PKL) dari Malioboro ke Teras Malioboro 2, berbagai persoalan serius mencuat ke permukaan. Kebijakan relokasi yang bertujuan memperindah Malioboro sebagai warisan budaya UNESCO justru meninggalkan jejak keresahan di kalangan pedagang. Lokasi baru yang dinilai kurang layak, fasilitas yang bermasalah, dan pendapatan yang merosot tajam menjadi potret suram perjuangan PKL di tengah upaya mempertahankan hidup.
- Advertisement -

Baca berita yang ini