Bikin Baper, Video Ucapan Terima Kasih Jokowi untuk Istrinya Iriana

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Di tengah kesibukan kampanye dan tugas-tugas kepresidenannya Jokowi masih menyempatkan memberi penghargaan kepada istrinya Iriana. Menurut dia cerita tentang Indonesia yang ditemuinya saat kampanye dan bertugas sebagai presiden adalah cerita tentang Iriana.

Dia mengemasnya dalam sebuah video berdurasi selama dua menit yang diberi judul “Terima Kasih Istriku.”

Jokowi mengaku selalu menceritakan kisah tentang Indonesia kepada Iriana istrinya. Maka mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengucapkan terima kasihnya ketika sang istri selalu menyambutnya hangat ketika dia pulang ke rumah.

Mantan Walikota Solo itu juga bersyukur dengan sikap Iriana yang lebih sering menjadi pendengar bagi Jokowi.

Dia juga berterima kasih kepada Iriana karena mau diajak menengok ke pelosok-pelosok Indonesia yang indah.

“Terima kasih untuk hidup yang sangat indah dalam kebersamaan ini,” kata Jokowi pada videonya untuk Iriana.

Begitu besarnya rasa terima kasih mantan pengusaha furniture itu, sedikitnya Jokowi tercatat tiga kali mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Iriana.

Berita Terbaru

Pembangunan Massal 19.188 SPPG Bukti Konkret BGN Perkuat Layanan Gizi Nasional

Oleh: Aulia Sofyan Harahap Pembangunan massal 19.188 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sepanjang tahun 2025 menandai fase penting penguatan layanan gizi nasional yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini