MINEWS, INTERNASIONAL – Ada yang unik jelang Pemilu Presiden Ukraina tahun ini. Beberapa hari sebelum pemilu, tampaknya siapa yang akan keluar sebagai pemenang sudah diketahui publik.
Namun, pemenang pemilu Ukraina ini ditentukan oleh ramalan dua ekor beruang di Kebun Binatang Royev Ruchey, Rusia.
Proses peramalan lewat beruang ini dilakukan pada Kamis 28 Maret 2019 waktu setempat. Beruang pertama adalah tipe beruang kutub bernama Aurora dan yang kedua bertipe beruang cokelat Siberia bernama Royan.
Pertama, Aurora dihadapkan pada tiga foto calon presiden Ukraina, yakni Petro Poroshenko, Volodymyr Zelenskiy dan Yulia Tymoshenko yang ditaruh di atas sepotong daging. Aurora lalu memilih foto Volodymyr Zelenskiy yang berada di sebelah kiri.
Namun, beda lagi dengan Royan. Beruang cokelat ini menghampiri ketiga foto. Kali ini tiga foto itu ditancapkan di sebuah labu butternut.
Royan ternyata beda pilihan dengan Aurora. Beruang ini justru mengampiri foto Petro Poroshenko, si calon petahana.
Akhirnya, didapatlah dua nama hasil ramalan beruang, yakni Zelenskiy dan Poroshenko.
Nanti, warga Ukraina akan benar-benar menentukan presidennya di hari pencoblosan yang berlangsung pada 31 Maret 2019.