ARMY Siap-siap! McDonald’s x BTS Dirumorkan akan Kembali pada 2022 Ini

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Pada 2021, McDonald’s meluncurkan produk barunya dari hasil kerja sama dengan BTS. Baru-baru ini McDonald’s dirumorkan akan kembali keluarkan produk BTS Meal lagi lho.

Saat itu, antusias BTS Meal di Indonesia begitu besar sehingga menyebabkan lebih dari 12 gerai restoran McD ditutup sementara. Bahkan beberapa merchandise resminya yang dijual melalui platform Weverse Shop sudah habis terjual beberapa produknya.

Melansir dari Koreaboo, belakangan ini akun Twitter resmi McD memberikan banyak petunjuk yang berkaitan dengan BTS. Mulai dari memuji konser BTS Permission to Dance on Stage di Las Vegas pada 8 April 2022 hingga merilis foto karakter merchandise BTS x McDonald pada 15 April 2022.

Akun restoran itu berubah menjadi seperti penggemar setelah mencuit samar yang mengisyaratkan akan kembalinya akun tersebut.

Banyak penggemar berspekulasi bahwa McD akan kembali luncurkan BTS Meal pada tahun ini. Di antaranya berharap McD akan mengeluarkan edisi photocard resminya.

Sementara itu, BTS akan comeback pada 10 Juni 2022.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Hadapi Siklon Tropis, BPBD Kulon Progo Tingkatkan Kesiapsiagaan dan Ajukan Perpanjangan Status Darurat

Mata Indonesia, Kulon Progo - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kulon Progo mengajukan perpanjangan Status Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi akibat potensi ancaman Bibit Siklon Tropis 99S dan 90S yang melintasi wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
- Advertisement -

Baca berita yang ini