Shin Tae-yong Pertahankan Timnas U-23 untuk Kualifikasi Piala Asia dan AFF

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Shin Tae-yong akan mempertahankan mayoritas pemain yang ada di timnas Indonesia U-23 SEA Games 2021 untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia dan AFF.

Indonesia meraih medali perunggu SEA Games 2021 usai mengalahkan Malaysia dalam adu penalti setelah selama 90 menit skor imbang 1-1. Ini merupakan medali perunggu kelima Indonesia semenjak keikutsertaan di SEA Games sejak 1977.

Indonesia sebelumnya medali perunggu pada tahun 1981, 1989, 1991, dan 2017. Tekad tim Merah Putih melaju ke final tahun ini dijegal Thailand. Sementara medali emas diraih tuan rumah Vietnam.

“Jadi seperti yang ditonton, pertandingan kali ini sangat sulit, tapi kami masih bisa dapat kemenangan meski berbau keberuntungan dan menangnya pun lewat adu penalti. Terima kasih kepada para pemain yang sudah bekerja keras sampai akhir,” ujarnya.

“Untuk AFF dan Kualifikasi Piala Asia, skuatnya hampir sama dengan yang disini. Mereka hanya akan diberi istirahat sebentar sebelum menjalani training camp jelang Kualifikasi Piala Asia di Kuwait,” katanya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemkab Gunungkidul Gelar Rapat Dalam Menyukseskan Pilkada Serentak 2024

Sambut Pilkada Serentak 2024 Pemerintah Kabupaten Gunungkidul Diskominfo Gunungkidul gelar rapat gabungan, acara ini di Ruang Rapat Handayani Setda Kabupaten Gunungkidul yang dihadiri oleh unsur pemerintah dan lembaga penyelenggara Pilkada di Kab. Gunungkidul dari Setda, Kominfo, KPU, Bawaslu, Satpol PP, Kodim dan Polres. dan diikuti oleh berbagai jurnalis media. (Senin,25/11/2024).
- Advertisement -

Baca berita yang ini