Rupiah Tutup Akhir Pekan dengan Penguatan

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA - Penguatan nilai rupiah tidak terbendung di akhir pekan sehingga hampir melampaui Rp 14.000 per dolar AS. Rupiah terapresiasi sebesar 0,39 persen pada angka Rp 14.095 per dolar AS.

Sementara itu, kurs referensi Bank Indonesia Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) menempatkan rupiah di posisi Rp 14.140 per dolar AS atau menguat dibanding Kamis kemarin yang Rp 14.153 per dolar AS.

Hari ini, rupiah diperdagangkan dalam rentang Rp 14.088 hingga Rp 14.150 per dolar AS.
Mengutip data RTI Bussines, sore hari ini hingga pukul 16.27 WIB, pergerakan sejumlah mata uang utama Asia bervariasi atas dolar AS.

Ada yang melemah, seperti Yen Jepang sebesar 0,08 persen, sedangkan yang menguat adalah Yuan China sebesar 0,24 persen dan Dolar Singapura 0,12 persen.

Mata uang negara maju seperti Euro justru melemah 0,04 persen, termasuk Poundsterling yang melemah 0,24 persen, sedangkan dolar Australia yang menguat 0,31 persen.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tokoh Agama Ajak Masyarakat Jaga Ketenangan Pasca Penetapan Hasil Pilkada

Jakarta - Menyusul penetapan hasil Pilkada Serentak 2024, para tokoh agama di Indonesia mengajak masyarakat untuk menjaga ketenangan dan...
- Advertisement -

Baca berita yang ini