Pelatih Chelsea: Waktunya Berpesta!

Baca Juga

MATA INDONESIA, PORTO – Pemain muda Chelsea, Kai Havertz tampil menawan di partai final Liga Champions kontra Manchester City. Memanfaatkan umpan terobosan Mason Mount, Kai sukses menodai gawang Ederson Moraes pada menit ke-42.

Gol tunggal pemain berusia 21 tahun itu membawa Chelsea mengangkat mahkota Liga Champions untuk yang kedua kalinya sepanjang sejarah klub. Trofi pertama diraih Chelsea tahun 2011-2012 usai menyingkirkan Bayern Munich melalui drama adu penalti di Allianz Arena.

Sang pelatih, Thomas Tuchel mengatakan bahwa ini waktunya untuk berpesta. Namun, ia tak ingin timnya terlarut dalam euforia. Ia menegaskan akan segera kembali bekerja merencanakan bagaimana menciptakan era baru dominasi Chelsea di setiap kompetisi.

“Tentu saja sekaranglah waktunya untuk merayakan kemenangan ini untuk beberapa hari dan menikmatinya. Saya ingin yang berikutnya, gelar berikutnya, proses selanjutnya,” ungkap Tuchel, melansir Sportsmole, Minggu, 30 Mei 2021.

Trofi Liga Champions ini sekaligus yang pertama untuk Tuchel sebagai pelatih. Meski mengaku bangga dan bahagia, mantan pelatih Saint Saint-Germain itu tidak ingin berpuas diri.

“Ini adalah pengalaman yang sangat besar, sukses besar, dan tentu saja kita semua akan mendapatkan keuntungan dari pengalaman itu bersama-sama,” kata Tuchel.

“Kami akan menggunakannya untuk tetap lapar, tumbuh dan berkembang dari situ. Itu adalah langkah besar untuk tiba di final, dan kemudian yang lebih besar untuk berjuang dan mencapai piala.

Ditambahkan Tuchel bahwa trofi Liga Champions ini ia persembahkan untuk klub, untuk mereka yang bekerja keras, orang tua dan keluarganya yang senantiasa memberikan dukungan.

“Kami tahu bahwa kami membutuhkan kinerja tingkat atas dan kami membutuhkan ikatan yang kuat hari ini untuk mengatasi pertandingan ini dan memiliki kesempatan untuk memenangkan pertandingan ini,” ucapnya.

“Ini untuk mereka, untuk manajer tim kami yang ada di rumah, ini untuk orang tua saya, keluarga saya, anak-anak saya,” tuntasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Pastikan Stok Pupuk Subsidi Aman untuk Dukung Ketahanan Pangan

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Pertanian memastikan bahwa stok pupuk subsidi bagi petani dalam kondisi aman dan akan terus...
- Advertisement -

Baca berita yang ini