Yuk Baca Doa Ini untuk Kesembuhan Sahabat yang Positif Covid19

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Umat manusia saat ini berurusan dengan Covid19 yang lebih mudah menyebar dan menular. Berdasarkan hasil riset, varian-varian yang muncul belakangan ini lebih cepat menyebar dari versi yang pertama kali muncul di kota Wuhan akhir 2019.

Varian Alphaa pertama kali diidentifikasi di Kent, Inggris, menunjukkan lompatan jauh dalam kemampuannya untuk menular. Kemudian saat ini dunia dikejutkan dengan varian Delta yang pertama kali diidentifikasi di India.

Selanjutnya ada varian Lambda yang ini pertama kali ditemukan di Amerika Selatan dan diberi label sebagai ‘Variant of Interest’ (VOI) oleh WHO. Serta varian Kappa yang lagi-lagi pertama kali ditemukan di India, seperti varian Delta B.1617.2.

Tak bisa dipungkiri bila Covid19 terus mengintai umat manusia di seluruh penjuru dunia, tak terkecuali kita, keluarga, sahabat, rekan kerja, dan orang sekitar. Selain menerapkan protokol kesehatan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, doa merupakan ikhtiar lain yang tidak boleh kita tinggalkan.

Sebagai Muslim, bila ada kerabat, sahabat, rekan kerja yang sedang sakit, maka wajib bagi kita mendoakan kesembuhannya dan memberikan semangat. Berikut doa yang dapat kita panjatkan:

“Laa ba’sa thohuurun in syaa Allah”

Artinya:

“Tidak mengapa, Insya Allah sakitmu ini membuat dosamu bersih”.

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Hadir di Aceh, Masyarakat Dukung Pemulihan Infrastruktur dan Tolak Eksistensi Bendera GAM

Oleh :  Nadia Khalifa )* Kehadiran negara di tengah masyarakat Aceh kembali menemukan relevansinya pada momentum pemulihan pascabencana yang masih berlangsung....
- Advertisement -

Baca berita yang ini