Ratu Elizabeth II Dijadikan Figur Boneka Barbie Terbaru, Tampil dengan Busana Ikonis

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA-Menandai 70 tahun di atas takhta, Ratu Elizabeth II, Platinum Jubile membuatkan boneka Barbie yang serupa dengannya. Visual boneka itu dikatakan terinspirasi dari salah satu penampilan Ratu yang paling ikonis.

Melansir People, boneka Barbie Ratu Elizabeth II mengenakan gaun gading yang elegan dan pita biru sebagai dekorasi. Ansambel agungnya dilengkapi tiara yang memukau, merujuk Tiara Fringe Ratu Mary, yang dikenakan Ratu Elizabeth untuk pernikahannya dengan Pangeran Philip, serta aksesori serasi.

Sejarawan dan Profesor Kate Williams, penulis Our Queen Elizabeth, mengatakan, Pemerintahan Ratu Elizabeth II telah jadi salah satu dampak luar biasa, memegang posisi yang hanya dimiliki sedikit wanita. Raja Inggris yang paling lama memerintah, dan yang pertama mencapai Platinum Jubilee.

“Ratu telah mendedikasikan dirinya untuk pelayanan dan tugas, serta melihat dunia berubah tidak terkira. Pada 1952, ketika naik takhta, wanita tidak didorong untuk bekerja dan politisi menyatakan keraguan tentang seorang penguasa wanita muda, tapi ia membuktikan mereka salah,” imbuhnya.

Ibu Pangeran Charles ini, menurut Williams, membuktikan dirinya seorang pemimpin dan diplomat yang mahir.

“Saat Yang Mulia merayakan ulang tahun bersejarah ini, sungguh luar biasa melihat merek ikonis seperti Barbie berbagi tokoh-tokoh perempuan bersejarah yang berdampak penting sebagai pemimpin, pencipta, dan perintis bagi generasi baru,” katanya.

Tribute Series dari Barbie telah diluncurkan sejak tahun lalu, dengan boneka pertama dalam koleksi tersebut memberi penghormatan pada aktris Lucille Ball. Ia dijadikan teladan karena kejeniusan komedi dan kecerdasan bisnis yang luar biasa mengukuhkannya sebagai legenda televisi dan pelopor bagi wanita di dunia hiburan.

Boneka Barbie Elizabeth II akan tersedia mulai Kamis di Amazon, Walmart, Target dan Mattel, dengan harga retail 75 dolar AS (sekitar Rp1 juta-an).

Dalam kategori berbeda, beberapa sosok dalam negeri juga telah dihormati dengan dibuatkan boneka Barbie yang mirip dengan rupa mereka. Tahun lalu, desainer Anne Avantie jadi orang Indonesia pertama yang dibuatkan boneka Barbie edisi khusus

Boneka tersebut didandani dengan gaya khas Anne: mengenakan kebaya dan selendang batik. Rambut dan riasannya juga ditata mirip dengan desainer senior Indonesia itu. Boneka ini merupakan penghargaan dari Mattel Indonesia lewat program Barbie Role Model yang berinisiatif mengangkat kisah dan cerita perempuan-perempuan hebat di seluruh dunia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pilkada Serentak Tinggal Menunggu Hari, Pengamat Politik Ingatkan 12 Kerawanan Ini

Penyelenggaraan Pilkada serentak pada 27 November mendatang mendapat sambutan positif, terutama dalam hal efisiensi biaya dan penyelarasan pembangunan. Menurut Yance...
- Advertisement -

Baca berita yang ini