Kejutkan Penggemar di MTV VMAs 2022, Taylor Swift Umumkan Album Baru ‘Midnights’ dengan Total 13 Lagu

Baca Juga

MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Taylor Swift dilaporkan telah memenangkan nominasi MTV Video Music Awards (VMAs) 2022. Saat berpidato untuk penerimaan penghargaannya, ia mengumumkan kabar mengejutkan untuk para penggemar mengenai album barunya.

Melansir dari Just Jared, penyanyi berusia 32 tahun itu membocorkan kabar itu saat menerima penghargaan ‘Video of the Year’ untuk lagunya ‘All Too Well’. Selama pidatonya, Taylor mengumumkan, album barunya yang akan dirilis olehnya akan diluncurkan pada 21 Oktober 2022.

Ia mengatakan pada penggemarnya untuk harus menunggu sampai tengah malam untuk detail lebih lanjutnya. Beruntungnya, itu hanya memerlukan 45 menit setelah dia berpidato.

Taylor Swift mengungkapkan lewat Instagramnya mengenai album berikutnya itu. Diketahui albumnya berjudulkan ‘Midnights’.

Lagu itu akan menampilkan 13 lagu baru. Tentu hal ini disambut antusias oleh penggemarnya.

“Midnights, cerita 13 malam tanpa tidur yang tersebar sepanjang hidupku, akan rilis 21 Oktober. Temui aku di tengah malam,” tulisnya dalam keterangan postingannya yang menampilkan detail album barunya.

Dalam postingannya itu, ia menuliskan pesan tentang musik barunya itu.

“Ini adalah kumpulan musik yang ditulis di tengah malam, sebuah perjalanan melalui teror dan mimpi indah. Lantai yang kita lalui dan iblis yang kita hadapi. Untuk kita semua yang telah berguling-guling dan memutuskan untuk tetap menyalakan lentera dan pergi mencari. Berharap mungkin saja, ketika jam menunjukkan pukul dua belas… kita akan bertemu dengan diri kita sendiri,” tulisnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Sam’ani-Bellinda Bakal Fasilitasi Pegiat Seni Lokal Kudus, Pengamat: Gagasan yang Visioner

JAWA TENGAH - Calon Bupati dan Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) Kabupaten Kudus Sam'ani-Bellinda membawa visi-misi untuk memfasilitasi pegiat seni lokal...
- Advertisement -

Baca berita yang ini