Kamu Penggemar Mi? Kenali Beberapa Sajian Mi Khas Indonesia

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Siapa sih yang tak suka dengan makanan satu ini? Mi merupakan salah satu bahan pangan yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Sifatnya yang mudah diolah menjadi berbagai jenis hidangan, menjadi alasan mengapa mi sangat diandalkan sebagai asupan karbohidrat selain nasi.

Di Tanah Air, olahan mi sangat beragam. Sebab, mi dimasak dengan bumbu yang variatif pada setiap sajiannya.

Nah, buat Kamu yang ngaku pecinta mi, ini dia beberapa aneka sajian mi dari Indonesia yang siap bikin kamu lapar.

1. Mi Aceh

Selain terkenal dengan seni tari, kota yang mempunyai julukan Serambi Makkah yakni Aceh juga populer akan kuliner. Apalagi kalau bukan mi Aceh yang menggunakan mi kuning dan dimasak dengan berbagai bumbu rempah.

Dalam penyajiannya, mi Aceh ditambahkan acar, emping, bawang goreng, irisan bawang merah, jeruk nipis sebagai pelengkap. Tersedia tiga macam jenis mi ini, yaitu mi Aceh goreng, tumis, dan kuah. Kalau kamu lebih suka yang mana?

2. Mi Celor

Mi celor ini berasal dari Palembang yang berbahan dasar mi kuning besar lalu dimasak dengan kuah santan, terigu, dan kaldu udang kering. Dijuluki sebagai spaghetti ala Indonesia karena ukuran mi yang besar serta berbentuk lurus layaknya spaghetti.

Sajian mi ini sangat menonjolkan cita rasa seafood pada kuahnya yang kental dan gurih. Biasanya mi celor juga ditambahkan potongan telur rebus, daging udang, dan bawang goreng sebagai topping.

3. Mi Koba

Makanan olahan mi asal Bangka ini memiliki warna kuah coklat yang kental. Uniknya, hal tersebut berasal dari bahan dasar kuah yang menggunakan ikan tenggiri, aneka bumbu, dan sedikit gula aren.

Bahan-bahan itulah yang membuat rasa kuahnya menjadi gurih, segar, dan memiliki sedikit rasa manis dari gula aren. Mi koba juga disajikan dengan telur rebus, bawang goreng, seledri dan terdapat tekstur garing dari tauge.

4. Mi Kocok

Mi kocok adalah hidangan mi bercitarasa kaldu sapi khas kota Bandung, Jawa Barat. Istilah kocok dalam nama hidangan ini karena proses memasak mi dengan cara dikocok dalam wadah logam bolong-bolongan sambil mencelupkannya ke dalam air panas.

Jenis mi yang digunakan pada kuliner ini yaitu mi kuning gepeng yang bertekstur lebih lembut. Hidangan mi kocok terdiri dari irisan kikil, tauge, bakso, serta ditaburi irisan seledri, daun bawang, bawang goreng, dan jeruk nipis.

5. Mi Titi

Sajian mi titi khas Makassar ini mirip dengan I Fu Mi yang biasa kamu jumpai. Hanya saja, mi yang digunakan sangat khas, yaitu berukuran lebih tipis, kering, dan lurus seperti lidi.

Saat menikmati mi titi, siap-siap kamu akan terpesona dengan kelezatan kuah kentalnya. Siapa sangka, lezatnya kuah mi titi berasal dari bumbu yang sederhana seperti bawang putih, kecap asin, merica, kemiri, dan beberapa bumbu rahasia.

Umumnya, kuah mi titi ini terbuat dari air kaldu, telur, dan tepung kanji sebagai pengental. Tidak ketinggalan, potongan daging ayam, udang, jeruk nipis, dan acar cabai juga ditambahkan sebagai pelengkap.

Reporter: Khansa Dhiya Sasikirana

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Stok Energi dan BBM Aman Selama Libur Tahun Baru 2025

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan distribusi energi tetap terjaga selama perayaan Natal...
- Advertisement -

Baca berita yang ini