Hadir Lagi, Permen Kopiko Muncul di Drama Hometown Cha Cha Cha Episode 5

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Brand permen Indonesia Kopiko kembali hadir dalam drama Korea Selatan. Setelah muncul di Vincenzo, permen Kopiko kini hadir di drama Hometown Cha Cha Cha.

Kehadiran permen Kopiko itu muncul di episode 5 drama yang dibintangi Kim Seon Ho dan Shin Min Ah itu. Hal ini membuat netizen heboh dan kembali membicarakan permen tersebut.

Sebelumnya, bukan hanya di episode 5. Permen Kopiko juga muncul di episode 3 drama Hometown Cha Cha Cha.

Saat itu, permen tersebut dikonsumsi seorang pria yang ketahuan membuang sampah sembarangan. Ia pun dengan santai mengambil permen Kopiko itu ketika bekerja di kantor.

Meski begitu, permen tersebut belum dikonsumsi oleh Kepala Hong dan dokter Hye Jin. Namun, netizen berharap kedua pemeran utama itu bisa ikut mengonsumsinya.

Sebelumnya, Kopiko juga sempat muncul dalam drama Vicenzo dan Mine. Wajar jika netizen Indonesia semakin bangga dengan produk yang lahir di era 1980-an ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Siap Amankan Natal dan Tahun Baru, GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota.

Mata Indonesia, Gunungkidul - Ketua PC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kab. Gunungkidul, Gus H. Luthfi Kharis Mahfudz menyampaikan, dalam menjaga Toleransi antar umat beragama dan keamanan wilayah. GP Ansor Gunungkidul Siagakan 300 Anggota untuk Pengamanan Nataru di Berbagai Wilayah di Kab. Gunungkidul.
- Advertisement -

Baca berita yang ini