MATA INDONESIA, SEOUL – Siapa sih yang gak tau sama girl group yang hits dengan lagunya yang berjudul ‘Nobody’? Nah, salah satu mantan anggota Wonder Girls, Yubin, baru-baru ini mengungkapkan masalah romansanya.
Mengutip dari Allkpop, Yubin mengaku bahwa paling lama berkencan dengan seseorang itu selama enam tahun. Itu merupakan kencan terlama sepanjang hidupnya.
Ia mengungkapkannya melalui sebuah acara TV nasional Korea Selatan yang berjudul ‘Dating is Going Straight On’. Para bintang tamunya membahas soal hubungan asmara mereka di masa lalu.
Yubin mengaku terlalu sibuk bekerja sehingga dirinya tak bisa fokus menjalin asmara. Ia juga mengungkapkan hubungan asmara terlamanya.
“Sudah 6 tahun dan aku memang kepikiran buat menikah dengannya,” katanya.
Selain itu, ia juga sering mendapat keluhan soal kapan menikah dan ‘ditagih’ cucu.
“Orang tuaku bertanya padaku kapan aku akan menikah dan mereka mengatakan ingin cucu,” lanjutnya.
Yubin juga mengatakan pria tipe idealnya. Tipenya adalah ‘seseorang yang menurutnya menyenangkan dan memiliki selera yang sama sepertinya’.
Sementara itu, Wonder Girls sudah bubar sejak 2017. Kini, Yubin memilih untuk berkarier solo.