Viral! Iseng-iseng Komentar di Akun TikTok Cowok Ganteng, Eh Malah Jadi Pacar

Baca Juga

MATA INDONESIA, TEXAS – Banyak kisah menarik yang dibagikan pengguna TikTok hingga akhirnya viral, salah satunya adalah soal pengalaman mendapat pasangan. Kisah yang dibagikan oleh wanita bernama Taylor Bier pun menarik perhatian netizen.

Wanita berusia 25 tahun itu mendapat pacar dengan cara tak terduga. Ia awalnya meninggalkan komentar di video TikTok milik seorang pria bernama Matt Banon.

Melansir Mirror, saat itu Taylor memuji penampilan Matt. Pria itu mengunggah video dirinya saat sedang berenang.

Tak cuma Taylor, beberapa pengguna TikTok lain juga meninggalkan komentar bernada kagum. Bahkan, video Matt juga dikomentari atlet Olimpiade.

“Ooo, 25, masih single, aku lihat ada komentar atlet Olimpiade. Aku tidak mungkin mengalahkan itu,” tulis Taylor bercanda saat itu.

Di luar dugaan, komentar Taylor tersebut malah dibalas oleh Matt. Keduanya lantas mengobrol dan merasa cocok dengan satu sama lain.

Rupanya hubungan keduanya ini terpisah jarak sekitar 1.046 km, Matt tinggal di Texas sementara Taylor berasal dari Omaha, Nebraska. Meki begitu, hal tersebut tidak menghalangi Matt untuk menemui Taylor. Matt memutuskan untuk terbang ke Nebraska dan menemui Taylor secara langsung setelah 2 minggu ngobrol melalui chat.

“Bertemu secara langsung terasa lebih baik dibanding apa yang aku harapkan. Rasanya gila bagaimana hal ini bisa terjadi,” ungkap Taylor.

Sebelum bertemu, Taylor sempat khawatir jika dirinya ditipu. Ia bahkan meminta Matt melakukan video call lebih dulu. Namun, Taylor malah makin naksir setelah dirinya mendapat telepon dari Matt dan menghabiskan 2 jam melakukan video call.

“Dia lebih tampan daripada yang kuduga,” ungkap Taylor.

Pasangan ini akhirnya memutuskan untuk berkencan setelah pertama bertemu pada Mei silam. Video keduanya saat pertama bertemu langsung juga viral di TikTok.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perang Melawan Judi Online: Prioritas Presiden Prabowo Menjaga Moral dan Keamanan Bangsa

Oleh: Gusti Ayu Putri Alviana *) Perkembangan teknologi digital di era modern membawa kemudahan dan membuka peluang bagi aktivitas ilegal yang mengancam...
- Advertisement -

Baca berita yang ini