Presiden Jokowi Minta Seluruh Kepala Daerah Bekerja Sama dengan TPIP Tekan Inflasi

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTAPresiden Jokowi meminta kepala daerah mau bekerja sama dengan Tim Pengendali Inflasi Pusat (TPIP) agar angka inflasi bisa dikendalikan di tiga persen.

Hal itu diungkapkan Presiden Jokowi saat membuka Rakornas Pengendalian Inflasi, Kamis 18 Agustus 2022.

“Momok semua negara sekarang adalah inflasi. Inflasi kita sekarang sudah 4,94 persen. Negara-negara lain tinggi-tinggi banget. Uni Eropa sudah 8,9 persen, Amerika Serikat sempat 9 persen,” ujar Presiden.

Namun, jika Tim Pengadilan Inflasi Daerah (TPID) dan TPIP bekerja sama, Presiden yakin inflasi Indonesia bisa di bawa tiga persen lagi.

Dia meminta para kepala daerah segera mengidentifikasi barang-barang apa saja yang menjadi penyebab inflasi di wilayah.

Jika sudah diketahui penyebabnya Presiden minta segera dilakukan tindakan dengan menggunakan anggaran tak terduga.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Rumah Sekda Karawang Digeledah, Begini Tanggapan Ketua BEM Fakultas Hukum UBP Karawang

MATA INDONESIA, KARAWANG-Pasca penggeledahan ruang dinas dan rumah Sekretaris Daerah Kabupaten Karawang yang dilakukan oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Barat...
- Advertisement -

Baca berita yang ini