Partai Golkar Sangat Tergantung Pada Airlangga Hartarto

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTAPartai Golkar sangat tergantung pada prestasi Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.

Hal itu diungkapkan Direktur Eksekutif Laboratorium Suara Indonesia, Albertus Dino kepada wartawan, Jumat 30 April 2021.

Menurut Albertus, pilihan Generasi Y dan Z terhadap Golkar dipengaruhi naik-turunnya kinerja Airlangga.

“Fenomena itu akan terjadi pada Pemilu nanti,” ujar Albertus.

Survei yang dilakukan LSI pada 17-26 April 2021 menggunakan probability sampling dengan cara multi stage random sampling.

Sementara, jumlah responden 1.820 orang dengan usia 17-25 tahun dari Generasi Z (lahir pada 1997-2012) dan Generasi milenial (lahir pada 1981-1996).

Untuk teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara melalui sambungan telepon seluler. Lalu, dengan Whatsapp video call secara langsung di 34 ibu kota provinsi di Tanah Air.

Sementara, margin of error dalam survei ini sebesar +/- 2,3% dengan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.

Dalam survei itu, kinerja Airlangga Hartarto dirasakan 89,60 persen masyarakat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perayaan Tahun Baru Lancar Berkat Kebijakan Efektif Pemerintah

Oleh : Gita Oktaviani )* Seluruh rangkaian perayaan Tahun Baru 2025, berjalan dengan sangat lancar. Hal tersebut berkat adanya berbagai kebijakan sangat efektif...
- Advertisement -

Baca berita yang ini