Hore, Jakarta Mulai Turun Hujan

Baca Juga

MINEWS.ID, JAKARTA – Cuaca dengan panas menyengat di Jakarta mungkin mulai berkurang Selasa 27 Agustus 2019 ini karena hujan, menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), mulai membasahi tanah Jakarta, meski baru di bagian selatan saja.

Menurut laman resmi badan tersebut, hujan tersebut diprakirakan terjadi pada siang hari berupa hujan lokal. Namun, sore hingga malam hari cuaca di atas Jakarta Selatan cerah berawan.

Sementara bagian Jakarta lainnya cerah berawan sejak pagi hingga malam hari.

Hujan diperkirakan juga akan membasahi kota penyangga Jakarta, Tangerang. Selasa pagi diperkirakan akan disiram hujan lokal namun siang dan malam hari berawan. Adapun Bekasi, Depok, dan Bogor diperkirakan bakal cerah berawan sepanjang hari.

Suhu udara di lima wilayah Jakarta berkisar relatif bersahabat karena akan berkisar antara 25 sampai 33 derajat Celcius, dengan kelembapan udara yang lumayan nyaman 60 sampai 95 persen.

Sedangkan suhu udara di daerah Bogor 22 sampai 33 derajat Celcius dengan kelembapan 55 sampai 90 persen. Suhu udara di Bekasi 23 sampai 34 derajat Celcius dengan kelembapan 45 sampai 75 persen.

Suhu udara di Depok berkisar antara 21-34 derajat Celcius dengan kelembapan 55 sampai 80 persen, dan Tangerang antara 24 sampai 33 derajat Celcius disertai kelembapan 55 sampai 90 persen.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini