MATA INDONESIA, JAKARTA – Justin Bieber baru saja mengabarkan kondisi kesehatannya yang buat heboh publik. Dirinya mengaku tengah mengidap Ramsay Hunt Syndrome sehingga separuh wajahnya alami kelumpuhan.
Melansir dari Healthline, sindrom ini terjadi ketika virus herpes zoster mempengaruhi saraf di wajah yang dekat dengan salah satu telinga. Virus ini umumnya juga bisa menyebabkan cacar air yang paling sering terjadi pada anak-anak.
Nah, berikut gejala-gejala dan penyebabnya yang harus kalian ketahui. Yuk simak!
Gejala
Biasanya gejala umum yang dialami dari Ramsay Hunt Syndrome ini akan merasakan rasa sakit di telinga dan berdenging. Sehingga penderita mengalami gangguan pendengaran.
Selain itu juga akan merasakan sakit leher dan kesulitan menutup mata di sisi wajah. Penderita juga akan mengalami vertigo dan hilang rasa saat makan.
Biasanya mereka juga akan kesulitan berbicara dan terdengar cadel karena sarafnya kena setengah bagian bibir.
Penyebab dan faktor risiko
Sindrom ini tidak menular. Ramsay Hunt Syndrome ini disebabkan oleh herpes zoster yang memiliki penyebab dan faktor risiko yang sama.
Di mana si penderita kemungkinan sebelumnya pernah menderita cacar air. Umumnya, sindrom ini terjadi pada orang-orang yang berusia lebih dari 60 tahun dan jarang terjadi pada anak-anak muda.
Kemungkinan lainnya adalah karena si penderita memiliki sistem kekebalan yang lemah atau terganggu.