Soal dan Jawaban Materi Bilangan Bulat (Soal Cerita dan Logika) 4-6 SD di TVRI 26 Oktober 2020

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Program Belajar dari Rumah TVRI hingga kini masih terus berlanjut di masa new normal corona (covid-19).

Berikut soal dan kunci jawaban materi ‘Bilangan Bulat (Soal Cerita dan Logika)’ di TVRI untuk kelas 4-6 SD pada Senin, 26 Oktober 2020, dilansir dari Kemdikbud :

1. Seekor lumba-lumba menyelam ke dalam air sejauh 8 meter dari permukaan, kemudian lumba-lumba melompat setinggi 17 meter. Berapa meter ketinggian lompatan lumba-lumba di atas permukaan air laut?

Diketahui:
Lumba-lumba menyelam 8 m
Lumba-lumba melompat 17 m

Ditanya:
Ketinggian lompatan lumba-lumba?

Jawab:
17-8 = 9
Jadi ketinggian lompatan lumba-lumba diatas permukaan air adalah 9 meter.

2. Suhu udara di siang hari adalah 18ºC dan ketika malam hari suhu udaranya -2ºC. Berapakah perbedaan suhu antara siang dan malam tersebut?

Diketahui:
Suhu siang hari 18 derajat celcius
Suhu malam hari -2 derajat celcius

Ditanya:
Perbedaan suhu siang dan malam?

Jawab:
18 – (-2) = 20
Jadi perbedaan suhu antara siang dan malam adalah 20 derajat celcius

3. Sebuah kapal selam menyelam sejauh 85 m dari permukaan laut, kemudian ke bawah lagi sejauh 38 m. Tentukan posisi kapal selam berada dari permukaan laut dengan operasi bilangan bulat!

Diketahui:
Kapal selam menyelam awal = 85 m
Kapal selam menyelam lagi = 38 m

Ditanya:
Posisi kapal selam sekarang?

Dijawab:
85 + 38 = 123
Jadi posisi kapal selam sekarang adalah 123 meter dari permukaan laut.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Komedi yang Membelah: Aliansi Santri DIY Sebut Materi Mens Rea Pandji Pragiwaksono Pemicu Polarisasi

Mata Indonesia, Yogyakarta- Aliansi Santri Nusantara Yogyakarta resmi melayangkan laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono ke Polda DIY pada Senin, 12 Januari 2026.
- Advertisement -

Baca berita yang ini