Oh, Jadi Ini Sebab Sebenarnya Uki Cabut dari NOAH

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA - Sempat diisukan bergabung dalam kelompok ‘hijrah’, sehingga memilih angkat kaki dari NOAH, ternyata Uki sang gitaris punya penjelasan tersendiri soal keputusannya.

Gitaris bernama asli Mohammad Kautsar Hikmat itu menyebut dirinya saat ini memiliki tujuan yang tak sama lagi dengan sebelumnya. Ia merasa ada capaian-capaian lain yang harus diraih, apalagi usianya sudah kian menua.

“Sekarang rambut saya sebagian sudah mulai memutih, pengalaman hidup bertambnah dan pengetahuan pun harus bertambah. Maka tujuan hidup pun mulai berubah,” ujar Uki di akun Instagram-nya, Kamis 8 Agustus 2019.

“Semua yang sudah terjadi saya sangat syukuri karena membawa kepada diri saya yang sekarang,” ujar Uki menambahkan.

Setelah menyatakan hengkang, Uki berterima kasih kepada seluruh personel NOAH, terkhusus sang vokalis, Ariel. Ia menyebut, Ariel adalah sosok yang mengajaknya bergabung dalam band pada 1998 lalu.

“Bor, Terima kasih sebesar besarnya, terima kasih sudah mengajak dalam perjalanan hidup yang luar biasa,” ujar Uki yang ditujukan kepada Ariel.

Berita Terbaru

LMID EK Kupang Minta Aparat Keamanan Utamakan Pendekatan Damai dengan Masyarakat Papua

Minews.id, Kota Kupang - Rosalina Berek Sogen (30), guru asal Desa Lewotala, Kecamatan Lewolema, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur...
- Advertisement -

Baca berita yang ini