Muncul Lagi Foto Baru yang Diduga V BTS dan Jennie BLACKPINK

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Setelah muncul adanya foto selfie Jennie BLACKPINK bersama V BTS dan foto kebersamaan mereka saat di apartemen milik V beredar secara online. Kini muncul lagi foto baru yang menambah spekulasi rumor kencan mereka.

Melansir dari Allkpop, dengan adanya foto baru yang beredar, muncullah perdebatan yang kini tengah berlangsung. Banyak yang berpendapat apakah foto itu diedit atau tidak.

Foto baru yang diduga menunjukkan Jennie dan V bersama-sama di dalam lift ini mulai menyebar secara online sejak 28 Agustus 2022 malam. Di foto itu, terlihat keduanya tengah mengenakan kaos Winnie the Pooh yang serasi.

Foto: Allkpop.

Tampaknya foto ini juga diambil menggunakan ponsel Jennie. Netizen pun berspekulasi, iCloud Jennie diretas oleh seseorang.

Sehingga foto-foto di ponselnya bocor dan ada kemungkinan foto-foto tersebut memang Jennie BLACKPINK dan V BTS.

Sementara itu, tak satu pun dari agensi mereka menanggapi rumor kencan mereka sampai saat ini. Bahkan mengenai foto baru yang beredar ini pun tak ada klarifikasi atau konfirmasi dari kedua belah pihak.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Hadir di Aceh, Masyarakat Dukung Pemulihan Infrastruktur dan Tolak Eksistensi Bendera GAM

Oleh :  Nadia Khalifa )* Kehadiran negara di tengah masyarakat Aceh kembali menemukan relevansinya pada momentum pemulihan pascabencana yang masih berlangsung....
- Advertisement -

Baca berita yang ini