Viral! Presiden Chile Terbukti K-Popers, Foto Bareng Photocard Member Twice Lho!

Baca Juga

MATA INDONESIA, SANTIAGO – Akhir-akhir ini tengah beredar foto viral dari Presiden Chile, Gabriel Boric. Buat penggemar K-Popers terkaget-kaget, ternyata Presiden Gabriel merupakan penggemar Twice lho!

Fotonya jadi viral berawal dari salah satu akun bernama @yjyworld mempostingnya melalui Twitter. Dalam foto tersebut terlihat Presiden Gabriel sedang memegang dua photocard, yakni Twice dan Stray Kids.

Namun yang menjadi perhatian publik ialah Presiden Gabriel berpose dengan jari yang berbentuk hati khas Korea Selatan (finger heart) beserta kedua photocard di tangannya.

Banyak yang menduga Presiden Gabriel melakukan hal tersebut karena diminta oleh salah seorang penggemar Twice yang bertemu di jalan. Gak sedikit juga di antara mereka yang mendukung Presiden asal Chile ini masuk dalam deretan penggemar Twice (ONCE).

Sebelumnya Presiden Gabriel juga sempat menerima hadiah dari K-Popers selama masa kampanyenya.

Sementara itu, Gabriel Boric terpilih menjadi presiden Chile setelah memenangkan putaran kedua Pilpres pada Minggu 19 Desember 2012. Boric yang baru berusia 35 tahun berhasil mengalahkan kandidat presiden Chile lainnya, Antonio Kast, yang merupakan politikus yang jauh lebih senior dari dirinya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Optimisme Pemerintahan Prabowo Subianto Mampu Wujudkan Swasembada Pangan Dalam Kurun 2 Tahun

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto, menyampaikan keyakinannya bahwa pemerintahannya akan berhasil mewujudkan swasembada pangan dalam dua tahun mendatang, tepatnya...
- Advertisement -

Baca berita yang ini