MATA INDONESIA, JAKARTA – Malioboro kembali membuat cerita. Usai viral soal makanan kaki lima yang super mahal, kini tarif parkir mobil di Malioboro menjadi sorotan.
Hal itu terlihat dari curhatan seorang wisatawan di akun Facebooknya. Ia menuliskan pengalaman tak menyenangkannya saat berkunjung ke Malioboro, Yogyakarta.
Dalam tulisan itu, netizen yang tak diketahui identitasnya tersebut berkunjung ke Malioboro pada Minggu, 30 Mei 2021 pukul 23.30. Pengunjung yang hendak menemui keluarganya itu pun memarkir mobilnya.
Namun, ia terkejut saat melihat kertas parkir yang diberikan. Tertulis bahwa tarif parkir mobil di Malioboro sebesar 20 ribu Rupiah, yang biasanya hanya 5 ribu Rupiah.
“Di situ saya langsung syok karena biasanya cuma 5 ribu. Apa karena semalem Malioboro dan sekitarnya lagi rame wisatawan?,” tulisnya.
Sementara itu, pengunjung tersebut merasa heran dengan tarif tersebut. Terlebih dirinya merupakan warga asli Yogyakarta dan menggunakan plat AB saat parkir di sana.
“Yang saya heran, apakah semua nominal parkir untuk mobil di kawasan Malioboro dan sekitarnya senilai 20rb? Padahal saya dan suami sudah mengatakan orang Yogya dan pakai mobil plat AB,” tulisnya.
Alhasil, kejadian tersebut memancing komentar warganet. Mereka pun kembali teringat dengan harga makanan kaki lima di Malioboro yang super mahal dan viral di sosmed baru-baru ini.
“Jadi malas ke Jogja,” kata akun mfauzanazim.
“Jogja sedang tidak baik-baik saja,” nadiaclaudiaa.
“Malinoro makin meresahkan ya,” tulis akun ninna___ck.