Viral! Bocah-bocah Ini Tak Takut Main di Tengah Pusaran Angin Puting Beliung

Baca Juga

 MINEWS, JAKARTA – Ada-ada saja kelakukan bocah yang ada di Gandurejo, Temanggung, Jawa Tengah. Bukannya merasa takut, sejumlah anak yang menggunakan seragam pramuka justru asik main dengan pusaran angin puting beliung.

Aksi lucu tersebut malah diabadikan oleh seseorang. Tak diketahui kapan video tersebut diambil, yang jelas saat ini video tersebut ramai diperbincangkan oleh netizen.

Dalam video yang berdar, tampak sebuah pusaran angin puting beliung di tengah-tengah lapangan bola. Angin yang ditimbulkan membuat tanah dilapangan bola tersebut mengepul ke udara.

Melihat hal tersebut, ada salah seorang bocah yang justru berlari kegirangan kearah angin tersebut lalu masuk kedalam pusaran. Peringatan pun sempat diucapkan oleh orang-orang sekitar. Tapi, bocah yang dipanggil Fuad itu tetap nekat bermain-main dengan angin puting beliung.

Tingkah Fuad yang dinilai menyenangkan ini pun diikuti oleh teman-temannya yang lain. Segerombolan anak mengejar kemanapun arah puting beliung itu berputar.

Aksi tersebut lantas membuat netizen tertawa geli. Hal ini malah jadi bahan candaan netizen karena tak habis pikir melihat tingkah-tingkah bocah tersebut. Berikut beberapa komentar netizen yang MINEWS pilih untuk dibaca:

@serba*****uan: Cuma di Indonesia angin topan ga ada harga dirinya.

@moch*****inst: Kita cuma takut teriakan emak nyuruh pulang maen bola

@nis***19: Mikirnya paling cuman kelilipan 😆

@r3**uy: Saya semakin yakin, kalau indonesia benar2 dinobatkan jadi negara tersantuy.

@ric***hia_: Plotwist : Gara gara anak itu masuk ke pusaran angin , membatalkan pusaran yang harusnya menjadi tornado besar dan menyelamatkan seluruh warga 🙏🏻

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini