Ngakak! Makan McNuggets ‘BTS Meal’, Wajah Pemuda Ini Seketika Berubah Jadi Oppa Korea

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kolaborasi antara BTS x McDonald’s yang dinantikan-nantikan penggemar akhirnya tiba. Menu yang diberi nama ‘BTS Meal’ telah dirilis pada Rabu 26 Mei 2021.

‘BTS Meal’ sendiri baru tersedia di Amerika Serikat, Kanada, dan Brasil, kemudian menyusul di 50 negara lainnya yang mencakup enam benua, termasuk Indonesia.

Adapun paket BTS Meal yakni 10 buah Chicken McNuggets, kentang goreng medium, dan Cola, serta dua saus baru, yakni cabai manis dan rasa cajun, yang terinspirasi oleh resep McDonald’s Korea Selatan.

Di media sosial, sudah banyak ARMY (nama fandom BTS) yang me-review kolaborasi keduanya. Salah satu re-view kocak dilakukan oleh seorang pemilik akun TikTok bernama @azminaizal.

Lucunya, tiba-tiba saja wajah pria asal Malaysia tersebut berubah bak oppa-oppa Korea Selatan usai menikmati nugget dari dalam kemasan BTS Meal berwarna ungu. Ternyata pria tersebut menggunakan fitur editan pengubah wajah.

“Lam macam penangan BTS ni eh,” kata dia.

Sontak saja, video pria wajahnya berubah usai makan BTS Meal tersebut mendadak viral. Tidak sedikit warganet yang kemudian memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar.

“Ngakak sepanjang masa,” komentar @grsza.

“Lah kayak Yeonjun,” tulis @ca***doy.

“Tau gitu beli nuget aja gak usah skincarean,” kata @apa.***jdi_.

“Pengen beli biar bisa glow up seketika,” komentar @wo***a0.

Buat ARMY Indonesia, jangan sampai ketinggalan karena rencananya akan rilis di McDonalds Indonsesia pada tanggal 9 Juni mendatang. Kabar menggembirakan untuk para Army ini disampaikan langsung melalui akun Instagram @mcdnoladsid beberapa waktu lalu.

Lihat videonya di sini!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Upayakan Berantas Penumpukan Sampah Liar, Pemkab Bantul Optimalisasi 15 TPS3R

Mata Indonesia, Bantul - Pemkab Bantul terus mencari solusi terhadap sampah yang belum terkondisi di beberapa titik. Tak jarang masyarakat hingga pelaku usaha cukup kesulitan harus membuang kemana sampah mereka.
- Advertisement -

Baca berita yang ini