MATA INDONESIA, JAKARTA – Tagar #SavePapuaForest dan #SaveHutanIndonesia berada di puncak trending topic Twitter pada Jumat 13 November 2020 pagi. Tagar ini diramaikan oleh para K-Popers.
Rupanya, seruan ini muncul setelah media BBC News mengungkap hasil investigasi terkait pembakaran lahan yang terjadi di Papua. Pelakunya disebut-sebut perusahaan asal Korea Selatan, Korindo Group.
Berdasarkan hasil penyelidikan oleh para peneliti dari Forensic Architecture yang berbasis di Goldsmith University, Inggris, kebakaran yang terjadi di lahan sawit Korindo Group di Papua terbukti dilakukan dengan sengaja.
“Kami menemukan bahwa pola, arah dan kecepatan pergerakan api sangat cocok dengan pola, kecepatan, arah pembukaan lahan. Ini menunjukkan bahwa kebakaran dilakukan dengan sengaja,” ujar peneliti senior Forensic Architecture, Samaneh Moafi, seperti yang dilansir dari BBC News.
Menurut pernyataan warga setempat yang dihimpun BBC, mereka memberikan kesaksian bahwa mereka melihat para pekerja di perusahaan tersebut dengan sengaja mengumpulkan kayu dan membakarnya dengan solar. Tak main-main lahan
Sementara itu, dalam laporan BBC tersebut, Korindo membantah hal tersebut. Pihaknya bersikukuh bahwa perluasan lahan bukan dilakukan dengan cara pembakaran lahan, melainkan dengan menggunakan alat berat.
Mereka juga menegaskan bahwa kebakaran lahan di hutan tersebut terjadi karena kemarau panjang. Selain itu Korindo juga mengklaim bahwa kebakaran di area tersebut dipicu karena warga setempat yang berburu tikus tanah.
Mengetahui berita tersebut, para penggemar K-Pop di Indonesia pun langsung beramai-ramai membuat cuitan dengan menggunakan tagar #SaveHutanIndonesia, #SaveHutanPapua, #SavePapuaForest dan #SavePapua.
Saat artikel ini dibuat, tagar #SavePapuaForest dan #SaveHutanIndonesia sedang bertengger di peringkat pertama dan kedua trending topik di Indonesia. Berikut beberapa cuitan dari para K-Popers terkait pembakaran hutan yang dilakukan oleh perusahaan asal Korea Selatan:
Sesuka-sukanya gw sama K-pop, gw ttp bela negara gw sendiri . Ini tanah air kita, kita harus melindunginya!!
We love forest we love papua ❤#SavePapuaForest #SaveHutanPapua #SaveHutanIndonesia https://t.co/WnFKrMVS2V— 开 KOLO IS COMING!! 开 (@jiyajongin14) November 13, 2020
Saatnya kita up berita ini teman-teman. Kabar duka juga buat Indonesia. Sesuka apapun sama kekoreaan kita juga harus tau keadaan Indonesia yang sebenarnya. Up!!
Korea Selatan #SavePapuaForest#SaveHutanPapua#SaveHutanIndonesia pic.twitter.com/QJPLJlOpAf
— Ana~~ (@do0bucin) November 12, 2020
Coba tolong ade-ade kesayangan pencipta K-Pop, hal macam begini jadi perhatian sebentar. Perusahaan Korea datang bakar hutan, lalu menuduh masyarakat setempat yang bakar karena cari tikus tanah. Apa iya seperti itu?
Semoga ada investigasi lanjutan. ?— ARIE KRITING (@Arie_Kriting) November 12, 2020
Itu yang masih nyalahin K-Pop sama kpopers BISA DIAM TIDAK?! Gak ada sangkut pautnya sayang. Yg bakar hutan itu perusahaan yg berasal dari Korea. Be smart dikt dong. Mending kita bersatu buat Indonesia#SavePapuaForest#savepapua#SaveHutanIndonesia #SaveHutanPapua pic.twitter.com/JrQVSEDaZ5
— Anas bukan nanas¸.•* (@knjhsadp_) November 13, 2020