Jenazah Tidak Ada yang Melayat Hingga Perangkat Desa Turun Tangan, Ternyata Begini Faktanya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sebuah video yang memperlihatkan para perangkat desa yang tengah menggotong keranda jenazah viral di media sosial.

Dari keterangan yang beredar, tidak ada yang datang untuk melayat dan membantu mengurus jenazah tersebut hingga akhirnya perangkat desa setempat turun tangan untuk membantu.

Namun, setelah viral, salah seorang warga pun memberikan klarifikasi yang sebenarnya. Peristiwa ini terjadi di Desa Kedak, Kecamatan Semen, Kediri.

Dari keterangan warga setempat, jenazah yang viral karena tidak ada yang melayat tersebut merupakan seorang yang memiliki keterbelakangan mental.

Ia tinggal bersama kakak perempuannya yang juga memiliki keterbelakangan mental.

Saat wafat para warga di lingkungan tersebut mayoritas sedang bekerja saat pagi. Hanya tersisa beberapa perempuan kepala rumah tangga di desa hingga akhirnya, perangkat desa berinisiatif mengurus pemakaman jenazah.

Lebih lanjut, ia juga menerangkan bahwa beberapa warga sudah ada di pemakaman untuk ikut menguburkan jenazah.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Tegaskan Tidak Ada Tempat untuk Judi Online di Indonesia

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan komitmennya untuk memberantas judi online di tanah air. Pihak Istana melalui Menteri Sekretaris...
- Advertisement -

Baca berita yang ini