MATA INDONESIA, JAKARTA – Kasus skandal Seungri BIGBANG terus bergulir dan berbuntut panjang. Beberapa nama bintang K-Pop lain pun ikut terseret. Setelah Jung Joon Young, personil CNBLUE, Lee Jong Hyun pun ikut terkena dampak.
Lee Jong Hyun diduga ikut terlibat menerima video seksual perempuan di grup chat. Menanggapi ini, para penggemar CNBLUE pun membuat sebuah petisi yang menyerukan untuk mundurnya Lee Jong Hyun sebagai personil CNBLUE.
Dilansir dari laman Change.org, pada Selasa, 19 Maret 2019, petisi tersebut diprakarsai oleh seorang fans bernama EngLiew dan ditujukan kepada FNC Entertainment, tempat CNBLUE bernaung.
“Lee Jong Hyun telah melupakan pekerjaannya sebagai publik figur, anggota CNBLUE, sebagai penyanyi, dan sebagai seorang manusia. Ia telah menimbulkan kritik dari publik, dan telah merusak citra CNBLUE dan FNC Entertainment.
Dia terbukti menjadi salah satu orang yang melakukan obrolan pribadi melalui aplikasi KakaoTalk yang menjadi kontroversi. Dia lupa akan tugasnya sebagai tokoh publik saat ia tetap melakukan tindakan seperti mengatakan hal-hal yang menunjukkan wanita sebagai objek, tanpa terkendali.
Dia secara konsisten diam tanpa memberikan permintaan maaf atau berusaha mengintrospeksi diri,” demikian tertulis dalam petisi tersebut.
Hingga saat ini, petisi tersebut sudah ditandatangani lebih dari 6 ribu orang.