Beri Komentar Soal Corona, Youtuber Indira Kalistha Malah Banjir Hujatan

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Nama Youtuber Indira Kalistha mendadak jadi sorotan. Indira dihujat netizen lantaran komentarnya terkait virus corona dalam vlog Gritte Agatha.

Indira mengucapkan sejumlah kalimat yang menyepelekan virus corona. Dan pernyataan tersebut dianggap terlalu angkuh oleh netizen.

Berawal saat Gritte bertanya pada Indira apakah ia takut atau tidak terhadap corona. Indira pun secara gamblang menjawab tidak takut. Bahkan ia mengaku tidak menggunakan masker ketika keluar rumah.

“Enggak, aku jarang pakai masker, pake sheet mask setiap hari. Kalau masker itu enggak pernah kecuali ditegur kayak bu pakai maskernya ya. Tapi kalau enggak ditegur ya sudah dibuka lagi. Kasian ini napas ditutup-tutup gitu loh,” katanya dalam vlog Gritte Agatha, dikutip Kamis, 14 Mei 2020.

Tak hanya itu, Indira juga mengaku dirinya tak pernah mencuci tangan setelah melakukan berbagai aktivitas.

“Ya terus habis itu, kalau misalnya ke mall atau ke pasar, apa segala macam pegang-pegang, misalnya habis beli makanan dari ojek online gitu, aku nggak cuci tangan. Jadi kayak ambil-ambil apa segala macam, terus makannya pakai tangan,” katanya lagi.

Youtuber berhijab itu juga menegaskan jika dirinya tak takut terpapar corona. “Wallahualam, mau kena corona atau nggak ya setiap manusia juga bakalan mati, jadi marah deh gue.”

Alhasil pernyataan tersebut membuat netizen kesal. Banyak dari mereka tak suka komentar Indira lantaran bernada meremehkan.

“Kirim aja dia jadi relawan di RS biar dy tw corona bukan mainan ??,” kata @oktaviani_wongkin.

“Semoga kena deh sesuai dengan keinginan dia,” tulis @maulthea.

“Mau lu kena corona, mau lu kena demam berdarah, asal lu kagak ngrepotin tenaga medis mah bodoamat,” tulis @elyshayuhara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

IKN Proyek Strategis Presiden Prabowo Wujudkan Modernisasi Fasilitas Mutakhir

Oleh : Joanna Alexandra Putri )* Presiden Prabowo Subianto memberikan perhatian besar terhadap pembangunan IKN Nusantara di Kabupaten Penajam Paser Utara,...
- Advertisement -

Baca berita yang ini