Berbeda dengan Sekolah Lain, Aksi Razia Rambut di SMKN 2 Singkawang Tuai Pujian Netizen

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Aksi razia rambut di SMKN 2 Singkawang, Kota Pontianak viral di media sosial. Hal itu karena, berbeda dengan sekolah pada umumnya.

Jika sekolah pada umumnya akan memotong secara asal oleh tenaga pengajar pada saat razia rambut, SMKN 2 Singkawang membawa para siswa ke salon.

Dalam video yang beredar, siswa yang terjaring razia rambut, langsung diserahkan ke salon sekolah. Mereka langsung menjadi bahan praktik siswa jurusan kecantikan yang sedang praktik di salon sekolah.

Alih-alih mendapat potongan yang asal-asalan seperti razia rambut di sekolah lainnya. Di SMKN 2 Singkawang, siswa malah mendapat potongan dengan model terkini, dan rapi.

Tak hanya dipangkas, para siswa yang terjaring razia rambut juga mendapat treatment penunjang lainnya, yakni cuci rambut hingga creambath.

Hal tersebut lah yang menuai pujian dari netizen, yang menilai bahwa apa yang dilakukan pihak SMKN 2 Singkawang merupakan aksi yang tepat sehingga para siswa tidak memiliki dendam.

“Respect! memberdayakan murid-muridnya dengan baik!” tulis netizen.

“Gw bangga dengan guru kayak gini sehat selalu pak guru,” tambah netizen.

“Andai semua sklh ke gini d jamin betah ank murid,” sahut netizen.

“Razia tapi full senyum,” timpal netizen.

“Memperlakukan muridnya dengan baik, keren dah,” tutup netizen.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Membongkar Korupsi, Menjaga Kualitas: Komitmen Pemerintah dalam Tata Kelola BBM

Oleh : Zayyan Kirana )* Pemerintah kembali menunjukkan komitmennya dalam menegakkan hukum dan menjaga kepentingan masyarakat dengan langkah tegas membongkar kasus...
- Advertisement -

Baca berita yang ini