Anggota DPRD Ini Berhaji ke Tanah Suci Naik Motor Berdua Putra Kecilnya, Alasannya Mulia Banget

Baca Juga

MINEWS, JAKARTA – Jika lazimnya perjalanan haji ke Tanah Suci ditempuh dengan naik pesawat, anggota DPRD satu ini justru punya cerita berbeda. Ia naik motor dari Indonesia ke Tanah Suci bersama seorang putranya yang masih berusia 4 tahun.

Adalah Lilik Gunawan, anggota aktif DPRD Kabupaten Merangin, Jambi (periode 2014-2019). Ia memutuskan berangkat menuju Mekah dengan motor N-Max miliknya.

Padahal, jika diukur dari kemampuan finansialnya, Lilik tentu bisa dengan mudah berhaji menggunakan pesawat. Tapi ia justru memilih pergi haji naik motor dengan sang anak.

Hal tersebut sengaja dilakukannya demi menambah pengalaman sekaligus pengetahuan putra kecilnya. Tak hanya itu, masih ada lagi alasan mulia yang memotivasi Lilik melakukan misi tersebut.

Perjalanan daratnya menuju Tanah Suci ia lakukan demi mewujudkan misi mengumpulkan 1000 pesan cinta untuk sang ibu.

“Saya juga mengumpulkan 1000 pesan cinta untuk ibu,” kata Lilik, dikutip Selasa, 16 Juli 2019.

“Jadi nanti akan saya bukukan, kemudian akan di-launching di bulan Desember di Bali, Indonesia. Mudah-mudahan buku ini bisa menginspirasi banyak orang untuk senantiasa mencintai ibunya,” ujarnya.

Kini, diketahui Lilik dan putranya baru mencapai Kuala Lumpur, Malaysia. Keduanya masih harus berjuang melintasi puluhan negara lainnya untuk sampai di Tanah Suci.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Pemerintah Ajak Masyarakat Waspadai Promosi Judi Online Berkedok Lowongan Kerja

Jakarta - Viralnya iklan lowongan kerja di industri judi online (judol) di media sosial telah memicu perhatian serius dari...
- Advertisement -

Baca berita yang ini