MINEWS.ID, JAKARTA – Beragam cara mengungkapkan rasa kecewa atas gagalnya Prabowo menjadi presiden, salah satunya postingan orang tua murid gedung-gedung sekolah agar tidak memasang gambar Jokowi dan Ma’ruf Amin. Dia menganjurkan cukup memasang gambar Anies Baswedan selaku Gubernur DKI Jakarta.
“Kalo boleh usul… di sekolah2 tidak usah lagi memajang foto Presiden dan Wakil presiden … turunin aja foto2nya.. . Kita srbagai guru ngga mau kan mengajarkan anak2 kita tunduk, mengikuti dan membiarkan kecurangan dan ketidakadilan? Cukup pajang foto GOODBENER kita aja, GUBERNUR INDONESIA ANIES BASWEDAN …,” begitu unggahan dari Asteria Fitriani yang dilihat di akun Facebook PolitiKita, 1 Juli 2019.
Status itu diunggah pada 28 Juni 2019 atau satu hari setelah Mahkamah Konstitusi (MK) menolak permohonan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno atas tudingan kecurangan pada pemilihan presiden 2019.
Menurut Budi Setiawan yang mengaku mengunggah status itu pertama kali menyatakan si pengunggah status itu adalah orang tua murid SMP Negeri 30 yang anaknya baru lulus, bukan guru seperti dia kemukakan dalam statusnya.
Hal itu juga dibenarkan Kepala Sekolah SMP Negeri 30, Yusuf. Dia menegaskan di sekolahnya tidak ada larangan memasang gambar Presiden dan Wakil Presiden.
Yusup seperti dilansir mediatransparany.com juga sudah melaporkan hal tersebut kepada institusi yang berwenang.
Sementara itu akun Asteria Fitriani sekarang sudah tidak bisa diakses, namun postingannya masih tersimpan di akun Facebook: PolitiKita.