Pecat Pirlo, Juventus Langsung Tunjuk Allegri

Baca Juga

MATA INDONESIA, TURIN – Juventus mengambil langkah cepat usai memecat Andrea Pirlo. Bianconeri langsung menunjuk Massimiliano Allegri sebagai pelatih baru.

Juventus memecat Pirlo yang baru satu musim melatih. Dia memberikan dua trofi, yakni Piala Super Italia dan Piala Italia. Tapi, dia gagal mempertahankan gelar juara Serie A.

Manajemen bergerak cepat dengan menunjuk Allegri. Pria asal Italia itu bukan nama baru untuk Juventus. Dia pernah menukangi Bianconeri antara 2014 hingga 2019.

“Massimiliano Allegri adalah pelatih Juventus lagi. Allegri menemukan tempat bekerja yang dia kenal dengan baik, klub yang dia cintai dan klub yang juga mencintainya. Hari ini perjalanan baru dimulai dengan beberapa target,” bunyi pernyataan Juventus, dikutip dari Sky Sports, Sabtu 29 Mei 2021.

“Apa yang dia capai bersama Juventus merupakan sejarah bagi klub dengan memenangkan lima Scudetto beruntun, dua Piala Italia, dua Piala Super Italia, dan dua kali melaju ke final Liga Champions dalam tiga tahun.”

“Kami mengucapkan salam perpisahan dua tahun lalu. Tapi, keindahan di balik cerita ini tak pernah berhenti. Di sepak bola, konsep seperti ini sudah ada di DNA kami. Kemenangan terbaik adalah yang selanjutnya. Selalu. Kini kami siap mulai lagi dengan Allegri membangun masa depan,” tutup pernyataan Juventus.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini