Kompetisi Belum Jelas, Persib Hentikan Latihan

Baca Juga

MATA INDONESIA, BANDUNG – Pelatih Persib, Robert Rene Alberts menghentikan kegiatan latihan mulai November ini. Pasalnya, hingga kini belum ada kepastian terkait kelanjutan Liga 1.

Robert sudah melakukan pertemuan dan berdiskusi dengan staf pelatih, Sabtu 31 Oktober 2020. Tim pelatih bingung karena belum ada surat resmi kapan pastinya kompetisi dilanjutkan.

Dengan segala bentuk ketidakpastian, Robert kesulitan menyusun rencana. Akhirnya, dia memilih menghentikan latihan tim.

“Kami berdiskusi untuk rencana berikutnya, sayangnya dalam surat yang kami terima belum menjelaskan secara pasti kapan kami akan memulai (liga), bagaimana kami memulainya dan hingga kapan kami baru akan memulainya. Jadi kami masih kebingungan,” kata Robert, dikutip dari Simamaung, Senin 2 November 2020.

PSSI menunda kompetisi hingga awal 2021, tapi tidak ada kepastian kapan tepatnya kompetisi dilanjutkan pada 2021.

“Jadi kami menunggu surat resmi apa yang akan terjadi dan berapa lama ini akan terjadi untuk menentukan langkah berikutnya. Untuk saat ini kami juga terpaksa membatalkan latihan,” ujarnya.

“Kami akan bertemu dengan pemain pekan depan, lalu bersama pemain kami akan mengambil keputusan berdasarkan surat resmi dari PSSI,” ungkapnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini