Gubernur Anies Baswedan Ciptakan Pemprov DKI Jakarta Tidak Sehat

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Gubernur Anies Baswedan ciptakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak sehat yang diindikasikan antara lain dengan fenomena ratusan pegawainya menolak dipromosikan melalui lelang jabatan.

“Ini membuktikan ada lingkungan tidak sehat di pemeritahan Provinsi DKI Jakarta,” ujar anggota DPR Kamrussamad di Jakarta, Selasa 22 Juni 2021.

Belum lagi anggaran Formula E yang batal digelar tetapi tidak ditarik kembali, padahal bisa digunakan untuk pelayanan medis lainnya.

Kamrussamad juga menyoroti jumlah orang miskin di Jakarta yang mencapai sebanyak 496 ribu orang.

Politisi Gerindra tersebut seperti dilansir Antaranews, justru melihat kesan Gubernur Anies lebih mementingkan pencitraan seperti melakukan panen padi di Sumedang.

Selain itu, masih banyaknya gedung sekolah yang tidak layak pakai tetapi masih tetap digunakan hingga sekarang.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Flu Singapura Tak Ditemukan di Bantul, Dinkes Tetap Waspadai Gejala yang Muncul

Mata Indonesia, Bantul - Dinkes Kabupaten Bantul menyatakan bahwa hingga akhir April 2024 kemarin, belum terdapat kasus flu Singapura yang teridentifikasi. Namun, Dinkes Bantul tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. "Kami belum menerima laporan terkait kasus flu Singapura di Bantul. Kami berharap tidak ada," ujar Agus Tri Widiyantara, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Sabtu 4 Mei 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini