Gerai Vaksinasi Covid-19 Terminal Kalideres Kebanjiran Peminat

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Gerai vaksinasi Covid-19 di Terminal Kalideres kebanjiran peminat, terutama para pemudik.

Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnaen, Kamis 14 April 2022, menyatakan tidak pernah ada vaksin yang tersisa setiap hari.

“Target per hari 100, tapi rata-rata ya hampir mencapai 100 per hari. Kita terus woro-woro (pemberitahuan tentang pentingnya vaksin),” kata Kepala Terminal Kalideres Revi Zulkarnaen kepada wartawan, Kamis 14 April 2022.

Revi mengatakan, langkah ini dilakukan untuk membantu mengejar target vaksinasi nasional sekaligus menjadi persyaratan untuk melakukan perjalanan.

Pemudik yang mampu menunjukkan telah mendapat vaksin booster tidak perlu lagi melampirkan hasil negatif antigen atau PCR.

Sementara mereka yang hanya mendapat dua dosis vaksin harus menunjukkan hasil negatif PCR, begitu juga mereka yang karena penyakit bawaan tidak bisa divaksin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Tegaskan Tidak Ada Tempat untuk Judi Online di Indonesia

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan komitmennya untuk memberantas judi online di tanah air. Pihak Istana melalui Menteri Sekretaris...
- Advertisement -

Baca berita yang ini