Gaes! LRT Jakarta Buka Lowongan Kerja Nih

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Bagi kalian yang masih menganggur, LRT Jakarta sedang membuka lowongan kerja untuk dua posisi. Yuk buruan daftar.

Lowongan LRT Jakarta yang tersedia adalah staff anggaran dan staff subsidi. Secara umum, syarat yang dibutuhkan adalah pendidikan minimal S1 dan pengalaman di bidang terkait.

Lowongan kerja LRT Jakarta ini sudah dibuka sejak 6 Mei. Tidak disebutkan kapan batas akhir mengirimkan surat lamaran.

Berikut syarat dan kualifikasi yang dibutuhkan:

Staff Anggaran

1. Pendidikan Min S1 (Akuntansi/Keuangan/Ekonomi)
2. Memiliki pengalaman Min 2 tahun di bidang Akuntansi/Keuangan atau sebagai KAP
3. Terbiasa dalam melakukan pembukuan dan pelaporan anggaran secara berkala
4. Memiliki pengalaman dalam verifikasi anggaran dan penyusunan RKAP (Rencana Kerja & Anggaran Perusahaan)
5. Mampu memahami laporan keuangan dan studi kelayakan bisnis
6. Menguasai Microsoft Office (Ms Excel, Ms Word, Ms Power Point)
7. Mudah beradaptasi, memiliki interpersonal skill yang baik dan bermotivasi tinggi
8. Memiliki pemahaman terkait dengan K3

Staff Subsidi

1. Pendidikan min. S1 (Akuntansi/Keuangan/Ekonomi)
2. Pengalaman min 2 tahun di bidang Akuntansi/Keuangan atau sebagai KAP
3. Terbiasa dalam penyusunan laporan keuangan
4. Baik dalam pemahaman terkait studi kelayakan bisnis ekonomi makro & mikro
5. Menguasai Microsoft Office (Ms Excel, Ms Word, Ms Power Point)
6. Memiliki interpersonal skill yang baik, mudah beradaptasi dan memiliki motivasi yang tinggi
7. Memiliki pemahaman terkait dengan K3

Bagi kalian yang berminat atau memiliki pertanyaan soal lowongan kerja ini, bisa menghubungi [email protected].

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Jaga Demokrasi Pilkada Papua, Pemerintah Antisipasi Gangguan OPM

PAPUA — Pemerintah dan aparat keamanan berkomitmen kuat untuk menjaga keamanan dan stabilitas demi kelancaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...
- Advertisement -

Baca berita yang ini