El Clasico: Madrid Pecundangi Barcelona di Camp Nou

Baca Juga

MATA INDONESIA, BARCELONA – Real Madrid meraih poin penuh melawan Barcelona di laga El Clasico. Los Blancos mampu bangkit setelah dua kekalahan beruntun.

Berlaga di Camp Nou, Sabtu 24 Oktober 2020, Madrid mempecundangi Barcelona dengan skor 3-1. Los Blancos sudah bisa mencetak gol di menit kelima. Menerima umpan terobosan Benzema, Valverde berhasil menaklukkan kiper Barcelona, Neto.

Keunggulan Madrid tak bertahan lama. Barcelona bisa menyamakan skor tiga menit berselang. Memanfaatkan umpan tarik Alba dari sisi kiri, Ansu Fati berhasil mengoyak gawang Madrid.

Madrid mendapat penalti di menit ke-63 setelah Clement menjatuhkan Ramos di kotak penalti. Ramos, yang maju sebagai eksekutor, berhasil menaklukkan Neto.

Berusaha menyamakan skor, Barcelona justru kebobolan lagi di menit akhir. Rodrygo tinggal berhadapan dengan kiper, tapi bola sepakannya bisa dimentahkan Neto. Bola liar diteruskan Modric menjadi gol.

Susunan pemain

Barcelona: Neto; Sergino Dest, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba (Martin Braithwaite 87′); Sergio Busquets (Ousmane Dembele 82′), Frenkie de Jong; Pedri (Trincao 82′), Philippe Coutinho, Ansu Fati (Antoine Griezmann 81′); Lionel Messi

Real Madrid: Thibaut Courtois; Nacho (Lucas Vazquez 43′), Raphael Varane, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Federico Valverde (Luka Modric 69′), Casemiro, Toni Kroos; Marco Asensio (Rodrygo 81′), Karim Benzema, Vinicius Junior

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Perjuangkan Kesejahteraan Buruh dan Petani, Dani Eko Wiyono Siap Maju Calon Bupati Sleman Melalui Jalur Independen

Mata Indonesia, Sleman - Alumni aktivis 98 sekaligus aktivis yang selalu menyuarakan aspirasi buruh/pekerja Daerah Istimewa Yogyakarta, Dani Eko Wiyono ST. MT ini bertekad maju bakal calon bupati Sleman dalam Pilkada Sleman nanti. Dani menilai, hingga saat ini, mayoritas kehidupan buruh masih sangat jauh dari kata sejahtera. Buruh masih dianggap hanya sebagai tulang punggung ekonomi bangsa tanpa diperjuangkan nasib hidupnya.
- Advertisement -

Baca berita yang ini