MATA INDONESIA, JAKARTA – Seto Mulyadi atau yang akrab disapa Kak Seto genap berusia 70 tahun pada 28 Agustus 2021. Ia pun membagikan momen ulang tahunnya tersebut melalui akun Instagram pribadinya, @kaksetosahabatanak pada Senin, 30 Agustus 2021.
Mengenakan kaus merah dipadu celana hitam dan sepatu warna senada, Kak Seto tampak asyik mengikuti lagu ‘Happy Birthday’. Dengan lincah, dia tampak sangat menikmati bisa bergoyang bersama keluarganya. (Mutiara Putri Kinasih)
Berikut tampilan kak Seto yang merayakan ulang tahunnya yang ke 70 tahun :
1 dari 8

"Birthday Dance bersama Keluarga Tercinta," tulis Kak Seto sebagai keterangan video joget berdurasi singkat itu. (Instagram @kaksetosahabatanak)

Meskipun sudah berusia 70 tahun, kak Seto masih terlihat sangat enerjik dan lincah saat berjoget bersama keluarganya. (Instagram @kaksetosahabatanak)

Dalam unggahan lainnya, Kak Seto tampak bersama cucu pertama dan ketiganya. Dia tampak asyik menggendong cucu ketiganya. (Instagram @kaksetosahabatanak)

"Di Keluarga serba 7: Cucu ketiga: 7 bulan Cucu Pertama: 7 tahun Dan saya sendiri: 70 tahun...!!," tulis Kak Seto. (Instagram @kaksetosahabatanak)

Video Kak Seto berjoget bersama keluarga dan cucu tercintanya itu mendapat banyak reaksi dari warganet. Warganet banyak yang tak percaya dengan usia Kak Seto saat ini. (Instagram @kaksetosahabatanak)

Mereka seperti kaget menyaksikan aksi joget Kak Seto tersebut. Mereka mendoakan Kak Seto tetap sehat dan umur panjang. (Instagram @kaksetosahabatanak)

Dalam unggahan lainnya, kak Seto mempersembahkan lagu ciptaannya yang berjudul “Lansia Tetap Bahagia” sebagai caranya memperingati ulang tahunnya yang ke 70 tahun. (Instagram @kaksetosahabatanak)

“LANSIA TETAP BAHAGIA Cipt: Kak Seto. Menyambut tanggal kelahiran saya tepat pada usia 70 tahun hari ini, sebagai seorang yang juga sudah lanjut usia (lansia), saya mencoba untuk mempersembahkan sebuah lagu sederhana ini. Judulnya: “LANSIA TETAP BAHAGIA”. Semoga semua sahabat-sahabat lansia tetap bahagia dan tetap aktif berkarya”. Tulis kak Seto. (Instagram @kaksetosahabatanak)