Hasil Menipu, Ratu Kripto Punya Penthouse Mewah di London Seharga Rp 261 Miliar

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Ada sebuah apartemen mewah milik Ratu Kripto, Dr Ruja Ignatova. Apartemen ini luar biasa mewah. Dengan peralatan serba modren dan interior klasik.

Jamie Bartlett dan Rob Byrne dari podcast The Missing Cryptoqueen menjelaskan bagaimana Ruja, si ratu Kripto menggunakan pengacara yang berbasis di Inggris – untuk terus mengurus aset dan kekayaan Ruja meski ia dikabarkan sudah menghilang.

Seorang mantan penjaga pintu di blok apartemen eksklusif, Abbots House di Kensington, London, mengaku ingat pernah bertemu dengan Ratu Kripto ini pada tahun 2016. Saat itu dia kembali dari belanja dengan para pengawalnya dari Bulgaria.

“Dua pria ini mengikuti di belakangnya seperti keledai yang kelebihan muatan, dengan bersusah payah, dan sedikit kehabisan napas – mereka masing-masing membawa 20 kantong belanja,” kata mantan penjaga pintu itu, James (bukan nama sebenarnya).

Ruja saat itu memborong berbagai barang mewah – Jimmy Choo, Prada, dan Calvin Klein – tanpa peduli berapa harganya.

Beberapa saat kemudian, James sempat melihat ke dalam apartemen Ratu Kripto, terdiri dari empat kamar tidur dan kolam renang. ”Saat Ruja memasukkan lukisan Andy Warhol ke lemari, hati saya hancur karena saya kuliah jurusan seni,” kata mantan polisi itu.

James menuturkan kesaksiannya saat Ruja mencoba memasukkan lukisan Andy Warhol ke lemari. Lukisan tersebut merupakan lukisan Elizabeth Taylor. Ruja juga memiliki lukisan lainnya karya Andy Warhol, yaitu Red Lenin yang terpajang di atas perapian. Di ruang tamu Ruja terdapat sebuah lukisan Ratu Bubblegum karya Michael Moebius.

Ruja si Ratu Kripto sekarang menjadi terdakwa atau kasus pencucian uang. Ia berhasil mentransfer sekitar 20 juta Euro (330 miliar Rupiah) ke sebuah firma hukum di London, Inggris untuk mendanai pembelian berbagai properti mewah. Ruja menjual sesuatu yang tidak ada, cryptocurrency palsu melalui perusahaan OneCoin.

Tak Tercatat di Inggris

Saat sewa apartemen mewah tersebut pada Agustus 2016, regulator keuangan di salah satu negara Eropa telah mengeluarkan surat peringatan terkait OneCoin.

Beberapa bulan sebelumyya, Ruja mengaku bersalah atas kasus penipuan dan tuduhan lainnya di pengadilan Jerman. Ruja membuat bangkrut pabrik logam yang telah ia beli dan menyebabkan 150 orang kehilangan pekerjaan pada 2011 silam.

Transfer uang Ruja ternyata tidak diketahui secara luas. Pengacara pada sebuah firma hukum Amerika yang berlokasi di London mengungkapkan keprihatinannya tentang dana 20 juta Euro yang telah Ruja transfer melalui email internal dan tak ada yang mengawasi sama sekali.

Perusahaan Ruja lulus pemeriksaan kepatuhan perusahaan, jadi mereka dapat melanjutkan pembelian berbagai properti bersama Aquitaine Group.  Inia dalah sebuah perusahaan Guernsey yang memberikan pelayanan khusus berupa bebas wajib pajak pada klien-klien kaya.

Hanya Ditempati Sementara

Ratu Kripto ini hanya tinggal sementara di apartemen tersebut pada tahun 2016. Hal ini berdasarkan pada pengakuan beberapa orang yang mengingat tentang keberadaan Ruja.

Pada tahun 2016, Ruja mempersiapkan untuk tinggal di London, Inggris. Terlihat saat Ratu Kripto ini menyewa kantor di gedung eksklusif 1 Knightsbridge. Ruja juga merayakan pesta ulang tahun mewah ke-36 di Museum Victoria.

Apartemen mewah dengan luas 2000 meter persegi itu sebagian besar kosong. Ruja ternyata tidak mengunjungi apartemennya sama sekali pada tahun 2017.

Pada tahun tersebut, tepatnya tanggal 25 Oktober, Ruja melakukan penerbangan pribadi dari Sofia ke Athena. Setelah itu ia menghilang dari muka bumi hingga saat ini.

James, penjaga keamanan melakukan pengecekan apartemen Ruja setiap hari. Ia mengatakan bahwa ada beberapa orang yang memiliki hubungan dengan OneCoin menginap di sana.

Pada Juli 2018, saudara laki-laki Ruja, Konstantin Ignatov berhasil mengambil alih posisi Ruja sebagai kepala OneCoin. Namun, pada Maret 2019, Konstantin tertangkap di bandara Internasional Los Angeles atas persekongkolan penipuan.

Reporter: Shafira Annisa

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Tolak Golput dan Wujudkan Pilkada Berintegritas

Oleh: Silvia AP )* Fenomena golongan putih (golput) sering kali dipandang sebagai bentuk protes terhadap sistem politik yang dianggap tidak...
- Advertisement -

Baca berita yang ini