Wajib Tahu, Ini 5 Makanan yang Memiliki Usia Simpan Lama

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Ada beberapa jenis makanan yang usianya bisa bertahan lama hingga bertahun-tahun. Kondisi ini bisa terjadi apabila makanan itu disimpan dengan cara yang tepat. Umumnya, makanan yang mudah membusuk mengandung terlalu banyak minyak.

Maka, untuk membuatnya menjadi tetap awet perlu ada upaya pengeringan atau dikemas dalam wadah kaleng yang aman. Tidak hanya itu, perlu juga untuk mengetahui bahan makanan yang berusia lama supaya bisa mengatur penyimpanannya dengan baik. Terdapat lima makanan yang dinilai bisa berusia lama.

Pertama, yaitu kentang. Menurut Usatoday.com, kentang bisa bertahan lama jika disimpan dengan cara yang baik dan benar. Salah satu caranya dengan meletakkannya di tempat kering, sejuk dan gelap. Sebaiknya menghindari menempatkan kentang yang mudah terkena sinar matahari karena bisa memancing kentang tumbuh tunas.

Kedua, yaitu bawang merah karena mampu bertahan hingga dua bulan. Namun syaratnya tidak disimpan di dekat kentang atau ruangan yang terkena cahaya matahari. Sebaiknya simpan di ruangan sejuk, kering dan cenderung gelap.

Ketiga, yaitu apel. Alasannya, karena buah ini bisa awet selama lima hingga enam hari tergantung dari penyimpanannya. Bila merujuk pada gardeners, cara penyimpanan apel cukup mudah yakni dengan meletakkannya di keranjang buah dan di temperature ruang apel bisa bertahan hingga seminggu lamanya.

Jika disimpan di lemari pendingin, apel akan berkurang kelembabannya namun bisa bertahan hingga enam bulan lamanya.

Keempat, yaitu kacang. Hal ini tidak lepas dari usia kacang yang bisa bertahan satu hingga dua bulan. Bila kacang masih ada di dalam kulitnya dinilai bisa bertahan selama dua bulan asal diletakkan di tempat sejuk dan kering.

Kelima, yaitu teh. Daun teh diketahui bisa bertahan enam sampai 12 bulan lamannya jika disimpan di dalam kemasan kaleng yang rapat atau kantong teh celup. Namun, syaratnya daun teh tidak disimpan di tempat yang terlalu dingin atau lembab.

Meski bisa bertahan lama, namun citarasa dan aroma teh bisa memudar seiring berjalannya waktu.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kenaikan PPN 1% Tidak Berdampak Negatif: Pemerintah Pastikan Kebutuhan Pokok Masyarakat Terlindungi

Jakarta – Sejumlah pihak menyambut positif rencana kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sebesar 1% menjadi 12% pada tahun...
- Advertisement -

Baca berita yang ini