Tarantino Siap Rilis Novel ‘Once Upon a Time in Hollywood’

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sutradara ternama, Quentin Tarantino sebelumnya berhasil menggarap film ‘Once Upon a Time in Hollywood’ yang rilis tahun lalu. Kini, ia siap menerbitkan novel dari judul film tersebut.

Dilansir dari Deadline, Tarantino mengatakan bahwa novel hasil adaptasi film merupakan salah satu bacaan favoritnya waktu kecil. Itulah mengapa ia terdorong membuat karya filmnya diadaptasi menjadi novel.

“Sebagai pencinta novel hasil adaptasi film, saya dengan bangga mengumumkan Once Upon a Time in Hollywood sebagai kontribusi bagi sub-genre yang kerap termarjinalkan, tapi tetap dicintai dalam literatur ini,” ucap Tarantino.

Masih sama seperti filmnya, novel ‘Once Upon a Time in Hollywood’ akan mengisahkan kehidupan aktor Rick Dalton (Leonardo di Caprio) dan seorang stuntman-nya, Cliff Booth (Brad Pitt). Rick Dalton merupakan karakter fiktif yang terinspirasi dari sejumlah aktor di era 1950 hingga 1960-an.

Dalam novel ini, Tarantino mengeksplor lebih dalam cerita Rick Dalton dan Cliff Booth yang ingin melebarkan sayap ke Italia. Perjalanan itu penuh dengan pasang surut dan rintangan.

Selain diadaptasi menjadi novel, ‘Once Upon a Time in Hollywood’ juga berhasil masuk 10 nominasi di ajang penghargaan Oscar 2020. Salah satunya ialah nominasi untuk Best Picture.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Stok Energi dan BBM Aman Selama Libur Tahun Baru 2025

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan distribusi energi tetap terjaga selama perayaan Natal...
- Advertisement -

Baca berita yang ini