Tampilkan Song Joong Ki, Video Teaser ‘HAPPEN’ Heize Bak Drama Korea

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Heize telah merilis teaser kedua dari video musik ‘HAPPEN’ sebelum melaksanakan comeback pada 20 Mei 2021 pukul 18.00 KST mendatang. Teaser kali ini menampilkan aktor Song Joong Ki.

Di teaser pertama yang dirilis kemarin, Selasa 18 Mei 2021, Heize bernarasi, “Aku tidak tahu apakah ini pertama kalinya aku bertemu denganmu, pertama kali aku bertemu.”

Sementara itu, di teaser kedua bersama Song Joong Ki ini sang aktor juga bernarasi. Ia mengatakan, “Kebetulan yang terkadang kita temui, saya tidak tahu apakah itu benar-benar kebetulan”.

Di video teaser ini, tampaknya video musik Heize dibuat seperti film pendek. Oleh karena itu, di kolom komentar banyak yang menantikan perilisan video musik ini.

‘HAPPEN’ masuk dalam album baru yang dirilis oleh Heize dan merupakan album pertama yang dirilis setelah bergabung dengan P NATION tahun lalu. Album ini berisi 8 lagu yang melelehkan perasaan dan cerita penuh warna tentang cinta.

Tonton video teasernya di bawah ini!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Presidensi Dewan HAM PBB 2026, Indonesia Bawa Semangat Kepemimpinan untuk Semua

MataIndonesia, JAKARTA — Indonesia mengukuhkan peran strategisnya di panggung global setelah resmi terpilih sebagai Presiden Dewan Hak Asasi Manusia...
- Advertisement -

Baca berita yang ini