MATA INDONESIA, JAKARTA – Program Belajar dari Rumah TVRI hingga kini masih terus berlanjut di masa new normal corona (covid-19).
Berikut soal dan kunci jawaban materi ‘Pecahan, Desimal dan Persen’ di TVRI untuk kelas 4-6 SD pada Jumat, 24 Juli 2020, dilansir dari Kemdikbud :
1. Jumlah siswa kelas 4 SD Jaya adalah 50 orang. Dari jumlah siswa itu, 42 orang mengikuti olahraga. Berapa persen banyak siswa yang mengikuti olahraga?
Jumlah siswa yang mengikuti olahraga = 42/50 x 100% = 84%
Jadi siswa yang mengikuti olahraga sebanyak 84%.
2. Ayah memiliki kebun yang 35% dari luasnya ditanami mangga, 40% ditanami sayuran, dan sisanya ditanami singkong. Berapa bagian kebun yang ditanami singkong? Tuliskan dalam bentuk pecahan sederhana!
Bagian yang ditanami singkong = 100/100 – 35/100 – 40/100 = 25/100 = 1/4 luas tanah.
Jadi, 1/4 luas tanah ditanami singkong.
3. Sebotol minuman kemasan berisi 600 ml air kelapa memiliki kadar gula 15%. Berapa mililiter kandungan air kelapa murni yang terdapat dalam minuman kemasan tersebut?
Kandungan gula = 15/100 x 600 = 90 ml
Kandungan air kelapa murni = 600 – 90 = 510 ml
Jadi kandungan air kelapa murni dalam sebotol minuman itu adalah 510 ml.
Selamat belajar dan semoga membantu!