MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Usai menyelesaikan gugatannya dengan mantan istrinya. Kini Johnny Depp menjadwalkan persidangan barunya atas gugatan penyerangan pada seorang kru film ‘City of Lies’.
Melansir dari THR, Johnny Depp telah mencapai kesepakatan tentatifnya untuk menyelesaikan gugatan dari anggota kru ‘City of Lies’. Di mana gugatan itu mengatakan, aktor tersebut menyerangnya di lokasi syuting.
“Perjanjian penyelesaian mensyaratkan penghentian masalah ini pada penyelesaian yang memuaskan dari persyaratan tertentu yang tidak akan dilakukan dalam waktu 45 hari sejak tanggal penyelesaian,” bunyi pengajuan gugatannya.
Pemohonan untuk pemberhentian ajuan gugatan akan diajukan paling lambat 5 Januari 2023. Ketentuan kesepakatan dalam gugatannya tidak dirincikan.
Kasus akan dibuka kembali jika Johnny Depp tidak menyelesaikan persyaratannya.
Dalam gugatannya itu berisikan bahwa pelapor dari kru ‘City of Lies’ menuduh aktor tersebut telah meninjunya dua kali saat sedang mabuk. Dia menuduh Depp telah meneriakinya dan meninju tulang rusuknya dua kali serta menawarkan taruhan 100 ribu Dolar AS untuk membalas tinjuannya.
Kru tersebut diduga telah dipecat dari rumah produksi setelah dia menolak berjanji bahwa dia tidak akan menutut atas insiden tersebut. Selain itu juga, kru tersebut telah menuduh Depp menggunakan narkoba di lokasi syuting dan minum alkohol.
Sayangnya, penentuan jadwal tanggal pastinya untuk persidangan ini masih dirahasiakan. Namun yang pasti, sidangnya akan mulai berlangsung pada akhir Juli 2022 nanti.
Sementara itu, Johnny Depp akan kembali diwakili oleh pengacara sebelumnya, Camille Vasquez. Di mana dia sebelumnya menangani kasus Depp juga atas tuduhan dari Amber Heard.