Sampaikan Duka Mendalam untuk Ridwan Kamil, Denny Sumargo: Salahkan Saya

Baca Juga

MATA INDONESIA, JAKARTA – Atlet basket sekaligus aktor Denny Sumargo menyampaikan rasa duka mendalamnya atas musibah yang menimpa keluarga Ridwan Kamil.

Melalui laman media sosial Instagramnya, Ia mengunggah foto-foto keluarga Ridwan Kamil saat melakukan proses pencarian Eril di Sungai Aare, Bern, Swiss.

Dalam unggahannya, ia juga menuliskan bahwa dirinya menantikan hasil dan kabar baik dari proses pencarian tersebut namun nihil.

“Kehilangan adalah hal yang paling menyakitkan bagi kita semua! Sudah seminggu ini, gue menunggu kabar baik, sayangnya itu tdk menjadi kenyataan buat gue,” tulisnya.

YouTuber itu juga mengaku bahwa dirinya tidak bisa fokus belakangan ini karena ikut merasakan kehilangan yang dirasakan keluarga Ridwan Kamil.

“Membayangkan beliau dan keluarganya kehilangan anak yang begitu dia sayangi, membuat gue tidak bisa fokus beberapa hari ini,” katanya.

“Pernah gak kalian merasa tidak berdaya bahkan air mata pun tidak cukup? Itulah yang gue rasakan sekarang,” sambungnya.

Selain menyampaikan rasa dukanya, Ia juga mendoakan agar Eril senantiasa ditempatkan di tempat yang terbaik.

“Hati ini hanya bisa berdoa kiranya Tuhan Memberikan tempat yg tenang dan damai untuk Eril, serta kekuatan bagi keluarganya untuk bisa melewati kehilangan ini, serta Rahmat-NYA menyertai keluarga Bapak Ridwan Kamil,” ujarnya.

Pada unggahannya Denny Sumargo juga mempersilahkan netizen untuk menyalahkan dirinya atas musibah yang menimpa keluarga Ridwan Kamil.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Denny Sumargo (@sumargodenny)

“Saya Denny sumargo dan istri @oliviasumargo mengucapkan turut berduka cita sebesar-besarnya,” tulisnya.

“Dan kalau ada yg merasa lega menyalahkan saya atas kehilangan ini, silahkan tempat dan waktu di kolom komentar, salahkan saya, kalau itu bisa membuat kesedihan kalian hilang. Terima Kasih!” tutupnya.

Diketahui, aktor tersebut disalahkan karena Ridwan Kamil sempat menjadi bintang tamu dalam program podcast-nya.

Netizen pun menilai bahwa program podcast pada kanal YouTube Denny Sumargo terkutuk dan diminta untuk dihentikan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

SEMA PTKIN Se-Indonesia Tolak Wacana Pilkada Dipilih oleh DPRD

Mata Indonesia, Yogyakarta - SEMA PTKIN (Senat Mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri) yang merupakan Aliansi Mahsiswa dari berbagai kampus Islam Negeri seperti UIN, IAIN, STAIN dan STAI secara tegas menolak wacana yang menyarankan agar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dilakukan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Pernyataan ini disampaikan dalam konferensi pers yang digelar pada Kamis, 19 Desember 2024.
- Advertisement -

Baca berita yang ini