Penonton Beri Kritik pada Episode Baru ‘Extraordinary Attorney Woo’ yang ‘Meng-enteng-kan’ Kanker

Baca Juga

MATA INDONESIA, SEOUL – Di balik kesuksesannya, kini drama ‘Extraordinary Attorney Woo’ dituduh telah tidak peka pada pasien kanker pada karakter di episode terbarunya.

Melansir dari Koreaboo, drama ini dikritik lantaran karena kalimat dalam dramanya yang dianggap telah menghina pasien kanker. Selama episode yang ditayangkan pada 11 Agustus, Jung Myung Suk (diperankan oleh Kang Ki Young) didiagnosis menderita kanker perut stadium 3.

Woo Young Woo (diperankan oleh Park Eun Bin) mengunjungi mentornya itu di rumah sakit. Jung Myung Suk terlihat memberi tahu Young Woo bahwa dirinya tak perlu khawatir.

Tapi Young Woo membalasnya dengan komentar yang dianggap telah menyinggung oleh penontonnya.

Dia berkata, “Kanker perut stadium 3 memiliki tingkat bertahan hidup hanya 30-40 persen.”

Penonton pun mengkritik drama tersebut karena membuat lelucon tentang penyakit tersebut. Tapi ini menandakan bahwa drama ‘Extraordinary Attorney Woo’ baru pertama kali mendapatkan kritikan yang kontroversial.

Sementara itu, drama ‘Extraordinary Attorney Woo’ akan segera berakhir pada pekan depan dengan tinggal tersisa dua episode lagi. Episode terakhirnya akan ditayangkan khusus di bioskop CGV Seoul pada 18 Agustus 2022 mendatang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Upaya Aparat Keamanan dalam Mewujudkan Pilkada Kondusif

Dalam upaya menciptakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang kondusif dan aman, peran aparat keamanan sangatlah vital. Dengan sinergi yang...
- Advertisement -

Baca berita yang ini