Menarik Nih! Sam Raimi Ingin Bikin Film ‘Spider-Man 4’ Bareng Tobey Maguire

Baca Juga

MATA INDONESIA, LOS ANGELES – Sutradara Sam Raimi mengaku tertarik untuk membuat film ‘Spider-Man 4’ bersama Tobey Maguire. Tapi, dia belum bicara dengan Marvel soal idenya tersebut.

Sam Raimi pernah bekerja sama dengan Tobey Maguire di trilogi film ‘Spider-Man’ pertama. Setelah itu, pemeran Spider-Man digantikan Andrew Garfield hingga akhirnya kini diperankan Tom Holland.

Tak hanya Maguire, Sam Raimi juga akan mengajak pemeran Mary Jane Watson, Kirsten Dunst.

“Saya sadar ketika menyelesaikan ‘Doctor Strange: in the Multiverse Madness’. Semuanya bisa saja terjadi di Marvel Universe,” ujarnya, dikutip dari Variety, Jumat 8 April 2022.

“Saya suka dengan Tobey. Saya juga selalu suka dengan Kirsten Dunst. Saya pikir semuanya bisa saja terjadi. Tapi, saya belum belum punya rencana atau ceritanya. Saya tak tahu apakah Marvel tertarik dengan wacana ini,” katanya.

“Saya benar-benar tak tahu pendapat mereka (Marvel) tentang ini. Tapi kedengarannya menarik. Andai tak lagi terlibat dalam Spider-Man, saya dengan senang hati bekerja sama lagi dengan Tobey,” ungkapnya.

Sebelumnya, Tobey Maguire hadir di ‘Spider-Man: No Way Home’ bersama Andrew Garfield untuk menghadapi penjahat multiverse, seperti Green Goblin dan Lizard.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Program Makan Bergizi Gratis Strategi Utama Percepat Penurunan Stunting

Oleh: Zabilla Wulandari )* Pemerintah Indonesia semakin memperkuat komitmennya untuk menurunkan prevalensi stunting melalui Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Program...
- Advertisement -

Baca berita yang ini